☰
x

Belum Puas Dapatkan Matthijs de Ligt, Juventus Incar Bek Barcelona

Jumat, 19 Juli 2019 18:47 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Seakan belum puas dengan Matthijs de Ligt, Juventus berencana mendatangkan bek muda Barcelona, Juan Miranda.

INDOSPORT.COM - Kedatangan Matthijs de Ligt nampaknya belum membuat Juventus berpuas diri dengan sektor pertahanan dan membuat mereka berencana mendatangkan bek muda Barcelona, Juan Miranda.

Dilaporkan laman berita sepak bola Calciomercato, Si Nyonya Tua berencana membawa pemain berusia 19 tahun tersebut untuk menjadi pelapis bagi Alex Sandro. Kemampuan Miranda diyakini akan memberi kekuatan tambahan bagi Juventus di lini kiri pertahanan.

Kabarnya, Barcelona mematok wonderkid-nya tersebut dengan mahar 10 juta euro atau sekitar Rp156 miliar dengan opsi pembelian kembali. Namun, Juventus menolak dan masih mencoba negosiasi dengan harapan dapat membawa Juan Miranda ke Turin.

Baca Juga

Miranda memang dikabarkan akan dibuang oleh Barcelona setelah sang pelatih, Ernesto Valverde, lebih menginginkan pemain yang berpengalaman untuk menjadi pengganti dan pelapis Jordi Alba.

Meski sang pemain yang bersangkutan telah malang melintang di level Timnas Spanyol U-19, hal tersebut belum cukup membuat Valverde memberikan kepercayaan kepadanya.

Baca Juga

Bagi Juventus, kedatangan Juan Miranda akan membuat kedalaman skuat mereka lebih kuat setelah berhasil mendatangkan Luca Pellegrini dari AS Roma.

Selain itu, keinginan Bianconeri mendatangkan Miranda juga sebagai antisipasi hengkangnya Alex Sandro yang kerap dikaitkan dengan pintu keluar dari Turin.

Bursa TransferBarcelonaJuventusLiga ItaliaBola InternasionalMatthijs de LigtBerita Transfer

Berita Terkini