x

AS Roma Bisa Beri Pelajaran untuk Anak Baru Liga Champions, Atalanta

Rabu, 25 September 2019 17:20 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 

INDOSPORT.COM - Pertandingan tengah pekan Serie A Italia 2019-2020 giornata kelima bisa menjadi ajang untuk AS Roma beri pelajaran untuk anak baru Liga Champions yakni, Atalanta.

Ya, AS Roma vs Atalanta akan menghiasi giornata tengah pekan Serie A Italia pada Kamis (26/09/19) pukul 00.00 WIB dini hari nanti. Laga ini akan sangat sengit melihat penampilan kedua tim.

Apalagi Atalanta kali ini datang dengan status sebagai tim yang tampil di kompetisi tertinggi sepak bola Eropa, yaitu Liga Champions. Mereka juga baru saja melakoni laga perdana di kompetisi itu.

Baca Juga

Tapi sangat disayangkan, Atalanta sedang dalam penampilan tidak konsisten saat ini. Dari empat giornata Serie A Italia yang sudah dimainkan musim ini, mereka hanya mampu raih 7 poin.

Dua kemenangan, sekali kalah dan sekali imbang menjadi catatan yang tak terlalu bagus untuk Atalanta. Mengingat mereka sepanjang musim lalu tampil mengejutkan.

Atalanta berhasil mengakhiri musim 2018-2019 dengan rekor fantastis yaitu berada di urutan ketiga klasemen akhir Serie A Italia dan lolos ke Liga Champions. Bahkan bisa dibilang mereka menggusur AC Milan dan AS Roma dari empat besar.

Tapi Atalanta harus menangis di laga perdana mereka di Liga Champions musim ini, saat kalah dari wakil Kroasia, Dinamo Zagreb dengan skor cukup telak, yakni 4-0.

Baca Juga

Penampilan tidak konsisten di Serie A Italia yang merembet ke Liga Champions tentu tidak boleh dibiarkan terjadi terus pada Atalanta. Mereka bisa-bisa membuat malu Italia di hadapan sepak bola Eropa jika hanya berakhir di babak grup Liga Champions saja.

Oleh karena itu, bisa dibilang ini merupakan kesempatan besar AS Roma untuk memberi pelajaran untuk 'anak baru' Liga Champions itu. Mengingat, Giallorossi merupakan salah satu klub langganan Serie A Italia yang mentas di kompetisi Eropa.

AS Roma, Klub Italia Langganan Masuk Liga Champions

Logo AS Roma

Dalam lima musim terakhir hingga 2018-2019, AS Roma hanya sekali absen dari Liga Champions. Selebihnya mereka menjadi wakil Italia di kompetisi paling elite di sepak bola Eropa itu.

Bahkan pada musim 2017-2018, AS Roma berhasil membuat keajaiban saat mereka mengalahkan Barcelona di babak perempatfinal dan tembus ke semifinal. Sayang mereka harus kalah dari Liverpool yang melaju ke final di musim tersebut.

Tidak hanya itu, berhasil melaju hingga babak semifinal, AS Roma tetap bisa tampil konsisten di Serie A Italia musim 2017-2018. Mereka tetap bisa mengakhiri musim di empat besar dan kembali lolos untuk Liga Champions 2018-2019.

Untuk tim-tim yang tampil di Liga Champions, mereka tentu harus memiliki kemampuan untuk mengatur skuatnya sedemikian rupa agar bisa tampil konsisten juga di liga domestik. Tapi di awal musim ini, hal tersebut tak terlihat dari Atalanta.

Atalanta seperti kaget dan bahkan kalah di laga perdana Liga Champions ini dengan skor telak 4-0 dari Dinamo Zagreb. Setelah itu, di Serie A Italia mereka juga kembali gagal menang saat ditahan imbang Fiorentina di giornata terakhir.

Atalanta tampak telat panas saat menghadapi Fiorentina di kandang sendiri pada Minggu (22/09/19) kemarin. Mereka yang tertinggal 2-0 lebih dulu, berhasil mencetak dua gol menyamakan kedudukan hanya dalam enam menit terakhir pertandingan.

Baca Juga

Beri Pelajaran kepada Atalanta yang Debut di Liga Champions

Para pemain Atalanta melakukan selebrasi karena lolos ke Liga Champions musim 2019/20.

Oleh karena itu, pertandingan menghadapi AS Roma akan menjadi laga yang sangat penting untuk Atalanta. Apalagi mereka akan bertamu ke markas AS Roma, Stadion Olimpico.

Pasalnya tak jauh usai menghadapi AS Roma, mereka juga akan kembali menghadapi Sassuolo sebagai tim tamu. Setelah itu, mereka akan kembali melakoni laga Liga Champions menghadapi Shakhtar Donetsk pada Selasa (01/10/19) pekan depan.

Tapi menghadapi AS Roma sebagai tim tamu, tentu bukan misi yang mudah untuk Atalanta yang sedang pincang. Apalagi AS Roma sedang dalam tren positif di tiga pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.

Ya, AS Roma yang diasuh oleh Paulo Fonseca musim ini, menyapu semua tiga pertandingan terakhir mereka dengan semua kemenangan. Bahkan Serigala Ibu Kota itu juga pesta gol 4-0 atas Istanbul Basaksehir di kandang saat laga perdana Liga Europa 2019-2020.

Menghadapi AS Roma bahkan diakui oleh Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini menjadi ujian untuk menghadapi pertandingan kedua Liga Champions mereka di awal Oktober nanti.

Baca Juga

"Saya fokus menghadapi Roma. Untuk kami, ini adalah ujian dasar untuk melihat kemampuan kami jelang laga menghadapi Shakhtar. Di mana, AS Roma dan Shakhtar tim yang punya kemiripan dari segi taktikal," ucap Gasperini di situs resmi Atalanta.

Memang sudah paling baik untuk Atalanta mengalihkan fokus sepenuhnya untuk menghadapi AS Roma. Ini bisa menjadi persiapan terbaik untuk mereka, agar tidak bikin Italia malu lagi di Liga Champions pekan kedua mendatang.

Serie A ItaliaLiga ChampionsAS RomaAtalantaGian Piero GasperiniLiga ItaliaJadwal PertandinganSepak BolaJadwal Pertandingan Hari IniPaulo Fonseca

Berita Terkini