x

Kiper Gresik United Dilarikan ke Rumah Sakit, Bagaimana Keadaannya?

Senin, 11 November 2019 12:55 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Indra Citra Sena
Logo Gresik United.

INDOSPORT.COM - Kemenangan Gresik United 2-1 atas Semeru FC dalam lanjutan kompetisi Liga 3 2019 Pra-Nasional di Stadion Gelora Jaka Samudra, Minggu (10/11/19), harus dibayar mahal. Kiper Rizal Ganang Pratama dibawa ambulans dan dilarikan ke rumah sakit.

Insiden itu terjadi di pengujung babak kedua atau pada tambahan waktu 4 menit. Rizal terlihat sudah benar memegang bola saat pemain Semeru FC berusaha menyerang, tapi nahas bola menghantam bagian tubuhnya terlalu keras pada saat proses itu terjadi.

Baca Juga

Hal itu membuat dirinya langsung kesulitan bernafas, alhasil tim medis yang sudah berada di sisi lapangan langsung masuk dan memberi sanggahan di leher sang pemain. Tujuannya supaya bisa kembali bernafas dengan normal lagi.

Usai laga, pelatih Gresik United, Jamal Yastro, mengatakan bahwa pemainnya itu tak mengalami cedera yang cukup parah. Dia memprediksi Rizal Ganang Pratama bisa kembali memperkuat tim dalam laga selanjutnya melawan Perssu Sumenep, Minggu (17/11/19).

Baca Juga

"Tadi ada tim medis yang bilang kalau dia sudah bisa bernafas dengan lancar. Insha Allah tidak ada kendala," kata Jamal Yastro kepada awak media.

Dengan cederanya Rizal Ganang Pratama, Gresik United menggantikannya dengan penjaga gawang kedua, Jumayidin Ibrahim. Tak lama setelah dia masuk, wasit Kurnia Setiawan langsung meniup peluit tanda pertandingan telah usai. 

KiperGresik UnitedLiga IndonesiaLiga 3Semeru FCBola Indonesia

Berita Terkini