x

Fans Chelsea Kembali Berulah! Kini Son Heung-min Jadi Korbannya

Selasa, 24 Desember 2019 19:55 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Indra Citra Sena
Fans Chelsea kembali berulah dengan melakukan tindakan rasisme yang ditujukan kepada winger Tottenham Hotspur, Son Heung-Min

INDOSPORT.COM - Fans Chelsea kembali berulah dengan melakukan tindakan rasisme terhadap bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-Min, saat kedua tim bertemu di pekan ke-18 Liga Inggris 2019-2020.

Seperti yang diwartakan Evening Standard, Chelsea melalui laman resminya menyatakan bahwa mereka tidak akan memberi toleransi sedikit pun kepada tindakan rasisme. 

Baca Juga

Mereka bahkan sampai mengutuk setiap orang yang berafiliasi dengan klub asal London Barat tersebut jika terbukti melakukan pelecehan rasial.

Pasalnya pada Senin waktu setempat pasca pertandingan, seorang penggemar Chelsea ditangkap karena dituduh melakukan tindakan rasisme terhadap winger Tottenham Hotspur, Son Heung-Min.

Mengetahui hal tersebut, Chelsea pun melakukan tindakan tegas. Disebutkan dalam pernyataannya, jika yang melakukan rasisme adalah pemegang tiket terusan, mereka akan melarang sang suporter hadir ke Stadion.

Dilaporkan oleh pihak kepolisian, setidaknya terdapat enam penangkapan selama operasi saat laga Tottenham kontra Chelsea. Bahkan atas kejadian tersebut, pihak Liga Inggris akan memberi hukuman kepada pelaku rasisme.

Baca Juga

Pada laga tersebut, rasisme menjadi bumbu dipanasnya derbi London. Disebutkan bek Chelsea, Antonio Rudiger, juga mendengar nyanyian rasis yang ditujukan kepadanya.

Tentunya kejadian ini menambah buruk citra Liga Inggris. Sebelumnya kasus rasisme menimpa para bintang-bintang kompetisi di tanah Ratu Elizabeth tersebut baik di Stadion maupun media sosial.

ChelseaTottenham HotspurSon Heung-MinLiga InggrisAntonio RudigerRasismeSepak BolaBerita Liga Inggris

Berita Terkini