x

Gilas Tira-Kabo Kartini, Persib Cetak Sejarah Kampiun Liga 1 Putri 2019

Sabtu, 28 Desember 2019 17:20 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Indra Citra Sena
Nurul Inayah (kedua dari kiri) mencetak gol pertama Persib ke gawang Tira-Kabo Kartini di final Liga 1 Putri 2019.

INDOSPORT.COM - Persib Bandung keluar sebagai juara Liga 1 Putri 2019 usai berhasil mengalahkan Tira-Kabo Kartini dengan skor 3-1 dalam pertandingan leg kedua final.

Dengan bekal kemenangan 3-0 di leg pertama, Persib Putri memulai pertandingan leg kedua dengan menguasai pertandingan penuh atas Tira-Kabo Kartini di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Sabtu (28/12/19).

Baca Juga

Gol cepat berhasil didapatkan pada menit ke-14 lewat kontribusi ujung tombak mereka, Nurul Inayah. Sekitar 30 menit pertandingan berjalan, Persib kembali berhasil menambah keunggulan, tepatnya menit ke-33 berkat hadiah penalti dari wasit yang sukses dikonversi dengan baik oleh Febriana.

Sebelum turun minum, tendangan bebas cantik dari Risda (39') membuat kubu tuan rumah menipiskan kedudukan. Skor 2-1 untuk Persib Bandung itu pun bertahan hingga turun minum final leg kedua Liga 1 Putri 2019.

Membutuhkan kemenangan telak untuk memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti, sial buat tuan rumah Tira-Kabo Kartini .Persib justru menambah golnya lagi di babak kedua pada menit ke-63.

Baca Juga

Adalah Reva yang membuat Persib Bandung menjauh dalam skor 3-1, sehingga membuat secara agregat unggul telak dengan skor 6-1.

Bertahan hingga wasit meniup peluit akhir, Persib Bandung pun berhak atas status juara Liga 1 2019, mengkandaskan pelawanan Tira-Kabo Kartini. Mereka sekaligus mengukir tinta emas sebagai kampiun pertama di level profesional sepak bola putri Indonesia.

Hasil PertandinganLiga IndonesiaTira-PersikaboBola IndonesiaLiga 1 PutriPersib Bandung PutriBerita Liga 1 PutriTira Persikabo Kartini

Berita Terkini