x

Menggila di Bursa Transfer, Skuat Bhayangkara FC Jadi yang Termahal Kedua di Liga 1

Rabu, 5 Februari 2020 14:40 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Yohanes Ishak

INDOSPORT.COM - Menggila dan belanja besar-besaran di bursa transfer, skuat Bhayangkara FC jadi yang termahal kedua jelang bergulirnya Liga 1 2020.

Beberapa tim Liga 1 Indonesia memang terlihat aktif dalam melakukan pembelian pemain jelang dimulainya kompetisi akhir Februari 2020 nanti, bahkan mereka tidak segan mengeluarkan dana banyak demi mendatangkan bintang incaran.

Salah satu tim yang terlihat paling agresif selama di bursa transfer adalah Bhayangkara FC. Skuat berjuluk The Guardians tersebut tercatat sukses mendatangkan beberapa bintang asing dan juga pilar Timnas Indonesia.

Baca Juga

Sebut saja dua pemain asing yang musim lalu tampil bersinar di Liga 1, Renan Silva serta Ezechiel N'Douassel berhasil di datangkan manajemen Bhayangkara FC.

Sebagai informasi, Renan Silva merupakan pemain terbaik Liga 1 2019 saat berseragam Borneo FC sedangkan Ezechiel N'Douassel adalah mesin gol Persib yang dalam dua musim terakhir selalu mencetak diatas 14 gol.

Melansir dari laman Transfermarkt disebutkan jika Bhayangkara FC berhasil mendatangkan delapan punggawa anyar, dengan Ezechiel N'Douassel sebagai pemain termahal dengan market value 475 ribu euro atau Rp 7 miliar lebih.

Dengan banyaknya pemain bintang yang berhasil didatangkan, Bhayangkara FC kini menjadi tim Liga 1 2020 dengan market value termahal kedua seharga 5,5 juta euro atau setara dengan Rp 83 miliar lebih.

Sementara tim termahal di Liga 1 2020 masih dipegang Bali United, yang di bursa transfer juga sukses mendatangkan beberapa pemain bintang lokal serta mempertahankan legiun asing mahal mereka seperti Melvin Platje dan juga Brwa Nouri. Total juara Liga 1 2019 itu memiliki nilai pasar sebesar 5,75 juta euro atau sebesar Rp 87 miliar. 

Baca Juga

Berbekal harga skuat yang hampir menyamai Bali United, menarik dinanti kiprah dari Bhayangkara FC di Liga 1 2020 mendatang. Mampukah The Guardians menjadi pesaing terberat Laskar Tridatu untuk mempertahankan gelar juara, atau malah akan bernasib sial dan gagal menjadi kampiun di akhir musim.

Bali UnitedBola InternasionalLiga IndonesiaBhayangkara FCBali United FCLiga 1Bola Indonesia

Berita Terkini