Positif Corona, Aktor Hollywood Tom Hanks Fans Aston Villa
INDOSPORT.COM - Aktor pemenang Academy Award yang berusia 63 tahun, Tom Hanks merupakan fans dari klub sepak bola Aston Villa. Saat ini ia dan istrinya positif terkena virus corona (COVID-19).
Tom sempat mengungkapkan dukungannya dengan datang ke pertandingan yang dijalani oleh Aston Villa. Tak luput dengan menggunakan syal kebanggaan warga Birmingham ini.
Ia juga selalu menceritakan kecintaannya kepada Aston Villa melalui siaran langsung televisi. Hal tersebut disampaikan saat ia diwawancarai oleh salah satu televisi.
Ditanya, apakah ia penggemar Villa? Tom Hanks pun menjawab, "Ya, saya pernah melihat satu pertandingan Aston VIlla, pertandingan persahabatan di Amerika Serikat."
“Saya mencoba mengikuti, saya memiliki teman yang sangat baik. Hidup dan matinya hanya untuk Aston VIlla. Dia berada di Los Angeles juga, jadi saya selalu mendapatkan informasi baru dari dia,” lanjutnya.
Pada tahun 2012 ia pernah datang di pertandingan persahabatan Aston Villa. Sebelum pertandingan Tom menyempatkan waktu untuk berfoto dengan manajer Paul Lambert dan pemain termasuk Fabian Delph dan Gabby Agbonlahor.
Hal yang tak terduga menimpa fans Aston Villa ini, ia dinyatakan positif terkena virus corona saat melakukan syuting di Australia.
Kabar terbaru itu disampaikan langsung oleh dirinya melalui akun twitter milik pribadinya, Rabu malam. Hanks mengumumkan bahwa dirinya dan istri, Rita Wilson dinyatakan positif.
“Halo teman-teman, saya dan Rita ada di Australia. Kami merasa sedikit lelah, seperti pilek, dan beberapa tubuh sakit. Demam ringan juga."
"Kami diuji untuk virus corona, dan ternyata positif,” kata Hanks dalam sebuah pernyataan di akun twiter nya.
Hingga saat ini pasangan tersebut masih berada di Australia dan akan mengikuti protokol yang direkomendasikan oleh pejabat kesehatan.
Tom Hanks tengah menjalani syuting film yang menceritakan mendiang Elvis Presley. Ia memainkan peran sebagai Thomas Andrew “Colonel Tom” Parker manajer eksentrik Elvis Presley.
Produksi film tersebut, yang sedang disutradarai oleh Baz Luhrmann, rencananya akan memulai syuting pada Senin mendatang.