x

Inter Dapat Kabar Baik, 'Monsternya' Barcelona Bisa ke Serie A

Selasa, 21 April 2020 14:13 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Inter Milan mendapat kabar baik dari pelatih timnas Chile bahwa 'monsternya' Barcelona, Arturo Vidal, berpotensi hijrah ke kompetisi sepak bola Serie A Liga Italia.

INDOSPORT.COM - Inter Milan mendapat kabar baik dari pelatih timnas Chile bahwa 'monsternya' Barcelona yang bernama Arturo Vidal berpotensi hijrah ke kompetisi sepak bola Serie A Liga Italia.

Inter Milan memang sudah sejak bursa transfer musim panas 2019 yang lalu mengincar gelandang Barcelona yang bernama Arturo Vidal. Hal ini dikarenakan mereka membutuhkan pemain baru untuk mengisi posisi dari Radja Nainggolan.

Akan tetapi, Barcelona yang kala itu masih dilatih oleh Ernesto Valverde, enggan untuk melepasnya. Walhasil, Vidal pun masih tetap di Camp Nou sampai hari ini. Namun, ada kabar baru bahwa pihak klub mulai menjajaki peluang untuk melepasnya.

Baca Juga
Baca Juga

Ini tentu merupakan kabar baik bagi Inter atau Nerazzurri. Apalagi, pelatih Timnas Chile yang bernama Reinaldo Rueda mengatakan bahwa Vidal berpeluang untuk benar-benar hijrah ke Serie A Liga Italia.

"Saya rasa dia sudah puas di Barcelona. Para fans juga menerimanya dan saya berharap, kemanapun dirinya pergi, ia bisa selalu menjadi protagonis. Dia punya karakter, teknik yang baik, dan fisik yang kuat. Dia seperti monster," ujarnya seperti dilansir dari Sempre Inter.

"Sejauh yang saya tahu, dia bisa pulang ke Italia. Akhir-akhir ini, Borussia Dortmund menyatakan ketertarikan terhadapnya. Namun, kenyataannya tidak pernah ada proposal yang muncul. Dalam jual beli pemain, Anda memang harus sabar," pungkasnya.

Baca Juga
Baca Juga

Meski ini hanya merupakan pendapat dari Rueda semata, tapi Vidal memang berpotensi untuk kembali ke Serie A Liga Italia, tepatnya ke Inter Milan yang memang menginginkannya. Apalagi, mereka hanya butuh mengeluarkan 20 juta euro (Rp338 miliar).

Arturo Vidal memang pernah berkarier di Italia, yaitu bersama Juventus pada 2011-2015. Namun, saat ini ia masih membela Barcelona sejak 2018 yang lalu. Bersama klub sepak bola LaLiga Spanyol tersebut, ia hanya bisa mencetak sembilan gol dan menyumbang 10 assists dari total 84 pertandingan.

BarcelonaInter MilanArturo VidalBorussia DortmundLiga ItaliaSepak BolaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini