x

Kabar Gembira, UEFA Melunak soal Aturan Ketat Bursa Transfer Gara-gara Corona

Jumat, 19 Juni 2020 17:33 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
UEFA telah melonggarkan aturan ketat terkait bursa transfer klub sepak bola Eropa gara-gara pandemi virus corona.

INDOSPORT.COM - Badan sepak bola Eropa, UEFA, telah melonggarkan aturan ketat terkait bursa transfer klub sepak bola Eropa gara-gara pandemi virus corona.

Pandemi virus corona telah merusak kalender sepak bola di penjuru belahan dunia, termasuk liga-liga top di Eropa yang harus menunda kompetisi, meski memang saat ini kompetisi sudah dilanjutkan kembali.

Namun, tentu saja penundaan kompetisi ini berpengaruh besar pada bursa transfer pemain yang biasanya dibuka pada awal Juni dan ditutup pada akhir Agustus.

Baca Juga
Baca Juga

Oleh sebab itu, UEFA memberikan kabar gembira terkait bursa transfer pemain yang sebelumnya dikhawatirkan oleh klub-klub di Eropa terkait batas waktu pembelian pemain.

Dilansir dari laporan Sportstar, UEFA akan menutup batas waktu transfer pemain pada 5 Oktober 2020 yang akan mundur sebulan lebih dari biasanya.

"Dipicu adanya pandemi yang menunda musim saat ini, UEFA menyarankan federasi anggota untuk menutup jendela transfer pemain pada 5 Oktober. Batas waktu biasanya sekitar 31 Agustus," tulis pernyataan UEFA.

Baca Juga
Baca Juga

Selain itu, UEFA juga menyebutkan bahwa tanggal 6 Oktober adalah batas terakhir bagi klub yang ingin mendaftarkan pemainnya di kancah Liga Champions dan Liga Europa musim depan.

Babak penyisihan grup sendiri dikabarkan bakal dimulai pada 20-22 Oktober, satu bulan lebih lambat dari jadwal biasa yang dilakukan seperti musim-musim sebelumnya.

Bursa TransferUEFABola InternasionalSepak BolaBerita Bursa TransferTransfer PemainVirus Corona

Berita Terkini