x

Kesulitan, Ini Siasat Licik Juventus untuk Dapatkan Federico Chiesa

Jumat, 2 Oktober 2020 03:54 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Juventus sedang menyiapkan siasat licik demi bisa mendatangkan bintang Fiorentina, Federico Chiesa, di bursa transfer musim panas ini.

INDOSPORT.COMJuventus sedang menyiapkan siasat licik demi bisa mendatangkan bintang Fiorentina, Federico Chiesa, di bursa transfer musim panas ini.

Setidaknya ada dua siasat yang bakal digunakan oleh Juventus demi bisa mendapatkan anak legenda Italia, Enrico Chiesa tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Siasat pertama yang kemungkinan besar bakal ditolak oleh Fiorentina adalah skema barter yang akan melibatkan 2 pemain Juventus, Mattia De Sciglio dan Daniele Rugani.

Namun seperti diketahui, Fiorentina sama sekali tidak memiliki ketertarikan dengan De Sciglio dan Rugani. Mereka diketahui tertarik dengan Merih Demiral yang sayangnya tidak masuk ke dalam skema barter yang disiapkan oleh Juventus.

Siasat yang kedua yang tampaknya lebih masuk akal adalah skema peminjaman dengan opsi permanen di akhir masa pinjaman.

Laporan dari La Repubblica menyebutkan jika Juventus siap menggelontorkan dana senilai 20 juta euro (Rp349,2 miliar) untuk meminjam Chiesa selama 2 musim dengan opsi permanen senilai 40 juta euro (Rp698,4 miliar).

Sebuah tawaran yang bisa dibilang fantastis mengingat pemain-pemain asal Italia di era sekarang sangat jarang mendapatkan tawaran setinggi ini.

Skema kedua yang akan dilayangkan oleh Juventus tersebut diyakini mampu meluluhkan hati Fiorentina untuk mau melepas Chiesa ke Turin.

Baca Juga
Baca Juga

Chiesa yang kontraknya akan habis pada tahun 2022 mendatang dikabarkan telah menolak untuk melakukan perpanjangan kontrak dengan Fiorentina. Hal yang membuat La Viola beresiko ditinggal pergi talenta terbaiknya itu dengan gratis.

Kabarnya, dirinya juga telah sepakat dengan gaji senilai 5 juta euro (Rp87,3 miliar) per musim yang ditawarkan oleh Juventus dan sudah tidak sabar untuk segera bergabung dengan skuat asuhan Andrea Pirlo.

Bursa TransferSerie A ItaliaJuventusFiorentinaLiga ItaliaFederico ChiesaBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini