x

5 Duel Seru yang Akan Tersaji di Laga Liga Inggris Manchester United vs Arsenal

Minggu, 1 November 2020 21:22 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Minggu (01/11/20) pukul 23:30 WIB, akan digelar duel Liga Inggris antara Manchester United vs Arsenal. Berikut lima duel panas antarpemain yang bisa terjadi.

INDOSPORT.COM – Minggu (01/11/20) pukul 23:30 WIB, akan digelar duel Liga Inggris antara Manchester United vs Arsenal. Berikut lima duel panas antarpemain yang bisa terjadi.

Kompetisi Liga Inggris 2020/2021 kini tengah memasuki pekan ketujuh. Minggu (01/11/20) malam akan digelar sejumlah laga, di antaranya partai seru yang mempertemukan sesama tim besar, Manchester United vs Arsenal.

Dari sisi peringkat klasemen, kedua raksasa ini tengah sama-sama terdampar di papan tengah. Meriam London tertahan di peringkat 12 dengan 9 poin dari 6 laga. Sementara itu Setan Merah berada tiga strip di bawah mereka, dengan 7 poin dari 5 pertandingan.

Baca Juga
Baca Juga

Secara khusus, kedua tim sama-sama masih belum stabil di Liga Inggris. Dalam 3 pertandingan terakhir di liga, Manchester United meraih 1 kali menang, 1 kali seri, dan 1 kali kalah. Sementara itu Arsenal mengumpulkan 1 kali menang dan 2 kali kalah.

Laga yang akan digelar malam nanti tentu bernilai penting bagi kedua tim. Selain gengsi untuk menjadi yang terbaik di antara kedua klub, kemenangan akan mengangkat mereka ke peringkat yang lebih pantas di liga.

Namun dengan kompetisi Eropa menunggu di depan mata tepatnya pada tengah pekan nanti, bukan tidak mungkin Ole Gunnar Solskjaer dan Mikel Arteta akan menerapkan sejumlah perubahan dalam susunan pemain.

Meski demikian, sejumlah duel panas antarlini tetap berpotensi terjadi di laga nanti malam. Berikut ulasannya:

Baca Juga
Baca Juga

5. Luke Shaw vs Hector Bellerin

Dengan Alex Telles terjangkit Covid-19, sektor bek kiri MU besar kemungkinan akan diisi oleh Luke Shaw. Meski demikian, sejauh ini bintang asal Inggris ini tampil tidak istimewa. Dari tujuh laga, ia belum mempersembahkan satu pun gol maupun assist.

Catatan berkebalikan ditunjukkan bek kanan Arsenal, Hector Bellerin, menjadi salah satu sumber kreativitas The Gunners dengan 3 assist dari 9 pertandingan. 

Dengan kecepatan yang dimiliki Bellerin dan kombinasinya dengan Nicolas Pepe atau Willian di sisi kanan lapangan, Shaw harus berkonsentrasi penuh dalam laga ini jika tidak ingin jadi bulan-bulanan.


1. Duel Seru yang Akan Tersaji di Laga Liga Inggris Manchester United vs Arsenal

Pierre-Emerick Aubameyang akan berduel langsung dengan Harry Maguire di laga Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris.

4. Harry Maguire vs Pierre-Emerick Aubameyang

Kedua kapten ini sama-sama tidak sedang dalam performa terbaik. Harry Maguire dinilai kerap membuat kesalahan elementer saat menggalang lini belakang MU sehingga bahkan sempat muncul desakan untuk melepas ban kapten dari lengannya.

Di sisi lain, Pierre-Emerick Aubameyang sudah absen mencetak gol di lima laga beruntun di liga, sebuah catatan yang terakhir kali terjadi pada tahun 2014 lalu.

Menarik ditunggu apakah Aubameyang akan berhasil mengatasi ketumpulannya, atau Maguire yang justru memamerkan ketangguhannya.

3. Fred vs Dani Ceballos

Usai kekalahan dari Tottenham Hotspur, Ole Gunnar Solskjaer beralih mengandalkan Fred di lini tengah. Bintang Brasil itu kemudian memberikan kestabilan, dengan rataan 1,8 tekel dan 1,3 intersep serta 2,0 dribel per pertandingan liga.

Di laga nanti, Fred berpeluang berhadapan dengan Dani Ceballos yang kini jadi tokoh kunci di lini tengah Arsenal. Meski demikian, Ceballos belum bisa menjadi andalan dalam hal kreativitas seiring dengan dibekukannya Mesut Ozil dari skuat.

2. Marcus Rashford vs Gabriel Magalhaes

Marcus Rashford menjadi pemain terbaik di lini depan MU musim ini dengan 7 gol dari 9 pertandingan di semua kompetisi. Hanya tampil sebagai pemain pengganti selama 27 menit di laga Liga Champions tengan pekan ini, Rashford pun diyakini berada dalam kondisi terbaik untuk menghadapi Arsenal.

Di sisi lain, Gabriel Magalhaes langsung jadi andalan Arsenal sejak datang pada musim panas lalu dan kini telah tampil 7 kali. The Gunners sendiri menjadi tim dengan pertahanan kedua terbaik di liga saat ini. Menarik ditunggu apakah Gabriel akan bisa meredam Rashford yang tengah tajam.

1. Bruno Fernandes vs Thomas Partey

Bruno Fernandes menjadi kunci kebangkitan Manchester United musim lalu sejak datang pada Januari. Musim ini ia meneruskan performa bagusnya dengan 4 gol dan 4 assist hanya dari 8 laga.

Sementara itu, baru dua kali tampil penuh bersama Arsenal, Thomas Partey masih naik turun. Usai tampil gemilang saat melawan Rapid Wina, Partey seolah tak terlihat dalam kekalahan dari Leicester. Meski demikian, untuk pemenang duel ini akan menjadi kunci penentu arah pertandingan nanti.

Manchester UnitedArsenalPierre-Emerick AubameyangMarcus RashfordLiga InggrisHarry MaguireBruno FernandesThomas ParteyBerita Liga InggrisGabriel Magalhaes

Berita Terkini