x

Optimisme Teco di Tahun Ketiga Bersama Bali United

Jumat, 25 Desember 2020 19:16 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Lanjar Wiratri
Stefano Cugurra Teco merasa lebih optimis menatap tahun ketiga bersama Bali United.

INDOSPORT.COM - Stefano Cugurra Teco merasa lebih optimis menatap tahun ketiga bersama Bali United. Pelatih asal Brasil ini tak sekadar fokus liga domestik, tapi juga mengejar prestasi di Piala AFC 2021.

Teco baru saja menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun. Langkah ini sekaligus sebagai sikap Teco menolak pinangan yang datang dari Malaysia, Vietnam dan Thailand.

Baca Juga
Baca Juga

Sikap ini cukup mengejutkan untuk beberapa kalangan. Sebelum ini, ada kekhawatiran bahwa Teco akan hengkang lagi lantaran kompetisi di Indonesia belum jelas. Namun, pada akhirnya Teco memilih bertahan.

Teco lebih tertarik melanjutkan proyek di Bali United. Salah satunya untuk mengejar prestasi di level Asia. Teco cukup optimis bahwa skuatnya bisa berprestasi lebih jauh di tahun 2021.

"Pada kontrak pertama, kita kerja bagus di sini. Kita bisa sukses sama tim, juara dari Liga 1 2019. Untuk tahun ini, kita tidak bisa apa-apa karena semua kompetisi berhenti. Kita sudah hilang satu tahun. Sekarang, kita pikir positif untuk 2021 bisa jauh lebih bagus dari tahun ini. Kita harus pikir positif buat prestasi lagi di kompetisi 2021," ucap Teco, Kamis (24/12/20).

Modal bagus dipunya Teco bersama Bali United. Bila skuat tahun ini bisa dipertahankan secara penuh, artinya tim tak perlu adaptasi lagi. Tim ini dihuni pemain-pemain berkualitas. Di satu posisi, ada dua hingga tiga pemain dengan kualitas sama.

Apabila Piala AFC dan Liga 1 berjalan berbarengan, Bali United tak akan kesulitan. Rotasi bisa dilakukan di setiap posisi. Bahkan, bila transfer boleh dilakukan, Bali United bisa memiliki kekuatan domestik lebih ganas lagi.

"Pasti kita mau lebih, mungkin di internasional seperti tahun ini ada AFC. 2020 berhenti. Mungkin kita pikir bisa punya prestasi internasional bagus, tapi di liga kita harus tetap kerja keras," tutur Teco.

Tersisa satu tugas penting menyongsong musim 2021. Bali United perlu mendapatkan gelandang asing berkualitas, layaknya Paulo Sergio yang mengundurkan diri pada awal Oktober lalu.

Bali United kabarnya sudah mendapatkan pengganti Paulo Sergio. Sosok itu bukanlah juru gedor asal Brasil, Leandro Assumpcao yang memutuskan tetap berkarir di Thailand. Pemain berusia 34 tahun itu menjalin kesepakatan dengan Suphanburi.

Nama Diego Assis kembali naik. Diego sempat santer dikabarkan sebagai pengganti Paulo Sergio, ketika Liga 1 akan dimulai Oktober lalu. Namun setelah kompetisi tertunda, nama Diego menguap. Bisa jadi eks Madura United inilah yang akan diperkenalkan Bali United.

Baca Juga
Baca Juga

"Pasti kita punya pemain yang menggantikan Paulo. Tunggu saja siapa nama pemain itu dari manajemen yang akan memberi tahu ke suporter," ucap Teco.

Belum dipastikan kapan Bali United akan berkumpul lagi. Saat ini para pemain hanya diminta tetap menjaga kondisi fisik, agar siap ketika latihan dimulai. Teco punya keinginan agar latihan digelar mulai bulan Januari 2021.

Bali UnitedLiga IndonesiaStefano Cugurra TecoLiga 1Berita Liga 1

Berita Terkini