x

Lupakan Masa Lalu, PT LIB Ingin Move On Persiapkan Kompetisi Musim 2021

Kamis, 21 Januari 2021 18:05 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Direktur PT LIB, Akhmad Hadian Lukita.

INDOSPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi sepak bola Indonesia sepertinya enggan menatap ke belakang pasca-PSSI membubarkan Liga 1 dan Liga 2 2020. Mereka ini memikirkan segala hal yang diperluan untuk menyelenggarakan musim 2021.

Hal ini diutarakan oleh Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita. Baginya, semua keputusan yang sudah diambil oleh PSSI adalah mutlak.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelumnya, PSSI melalui rapat Exco memang mengambil keputusan besar, yakni membatalkan status kompetisi musim 2020 karena status pandemi virus corona di Indonesia semakin parah.

"Setelah keputusan ini, kami tak bisa membahas yang lalu-lalu. Kami harus patuh karena keputusan itu mutlak," ucap Akhmad Hadian Lukita ketika dihubungi pewarta, Kamis (21/1/21).

Pasca dibubarkannya Liga 1 dan Liga 2 2020, PT LIB memang punya tugas baru yang tergolong berat, yakni mempersiapkan kompetisi musim 2021.

Baca Juga
Baca Juga

Terkait hal tersebut, Akhmad Hadian Lukita belum bisa berbicara banyak karena segalanya memerlukan waktu dan banyak urusan yang harus mereka bereskan.

"Kalau rencana ke depan sepertinya kami masih butuh waktu," pungkas pejabat berusia 55 tahun tersebut sekaligus menutup pembicaraan.

PSSILiga IndonesiaLiga 1PT Liga Indonesia Baru (PT LIB)Bola IndonesiaBerita Liga 1Akhmad Hadian Lukita

Berita Terkini