x

Hadapi Tottenham, Bintang Wycombe Ungkap Kenangan Manis Bareng Mourinho

Senin, 25 Januari 2021 12:36 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor:
Pemain sepak bola Wycombe, Matt Bloomfield, mengungkapkan kenangan indah bersama Jose Mourinho menjelang pertandingan Piala FA 2021 melawan Tottenham Hotspur.

INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola Wycombe, Matt Bloomfield, mengungkapkan kenangan indah bersama Jose Mourinho menjelang pertandingan Piala FA 2021 melawan Tottenham Hotspur.

Wycombe Wanderers akan menjamu Tottenham Hotspur di babak empat Piala FA 2021 di Adams Park. Pertandingan keduanya akan berlangsung pada Selasa (26/01/21) pukul 02.45 WIB dini hari.

Di putaran sebelumnya, Wycombe sukses mengalahkan Preston North End dengan skor 4-1. Gol mereka berasal dari Fred Onyedinma, Joe Jacobson, Josh Knight, dan Alex Samuel.

Baca Juga
Baca Juga

Meski menang besar, tapi skuat asuhan Gareth Ainsworth tersebut harus menghadapi Tottenham atau The Lilywhites, yang dilatih oleh Jose Mourinho yang sangat tangguh.

Ternyata, melansir dari laman portal berita olahraga The Sun, salah satu gelandang Wycombe yang bernama Matt Bloomfield punya kenangan manis bersama Jose Mourinho.

Pada semifinal Piala Liga Inggris 2007 yang lalu, Chelsea yang masih dilatih oleh Mourinho, menghadapi Wycombe. The Blues akhirnya menang dan melaju ke final dengan agregat 5-1.

"Setiap kali saya bertemu dengan Jose, dia selalu terlihat berkelas. Setelah pertandingn Piala Liga Inggris, dia mengajak semua tim kami untuk mengunjungi ruang ganti Chelsea," kenangnya.

"Dia meminta kami untuk bergabung dengan semua pemain yang ada di sana. Meskipun itu adalah laga besar bagi Chelsea karena mereka sudah bisa ke final, tapi dia memahami perjuangan berat kami ke semifinal," lanjutnya.

"Sebagai seorang pemain sepak bola yang masih muda saat itu, saya benar-benar mendapat pelajaran rendah hati dari Jose Mourinho."

"Saya merasa tidak cukup hanya dengan memujinya. Saya sekarang ini sudah berusia lebih dari 30 tahun dan selalu berpikir, 'kalau Jose dan timnya bisa meluangkan waktu untuk saya, maka saya harus bisa meluangkan waktu untuk orang lain'," tutupnya.

Mourinho yang mana timnya sukses tembus ke final untuk menghadapi Arsenal, ternyata mengerti bagaimana beratnya perjuangan klub gurem seperti Wycombe sampai bisa mencapai semifinal.

Baca Juga
Baca Juga

Oleh karena itu, ia mengundang semua pemain dari klub tersebut untuk datang ke ruang ganti Chelsea, berfoto bersama, dan menulis pesan manis hanya untuk Bloomfield sendiri.

Kembali ke Piala FA 2021, pertandingan antara Wycombe vs Tottenham Hotspur akan berlangsung pada Selasa (26/01/21) pukul 02.45 WIB dini hari. Kalau menang, The Spurs bakal menyusul Manchester United, Chelsea, Manchester City, dan lain-lain.

Manchester UnitedJose MourinhoTottenham HotspurPiala FALiga InggrisSepak BolaBerita Liga InggrisWycombe Wanderers

Berita Terkini