x

Menuju Bandung, Madura United Genapkan 30 Pemain untuk Piala Menpora

Selasa, 16 Maret 2021 18:28 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Madura United akan berpartisipasi di Piala Menpora 2021 dengan memasukkan 30 nama pemainnya.

INDOSPORT.COMMadura United menggenapkan skuat timnya hingga 30 pemain menuju Bandung guna menjalani jadwal empat pertandingan Grup C di Turnamen Piala Menpora 2021 mendatang.

Artinya, tim Laskar Sape Kerrab memaksimalkan kuota yang diberikan oleh pihak panitia pelaksana turnamen. Ke-30 daftar pemain yang dibawa Madura United terdiri dari 26 para andalan lokal beserta empat pemain asing.

Baca Juga
Baca Juga

"Bagi manajemen, komposisi pemain mungkin sudah final," ujar Chief Financial Officer Madura United, Ziaul Haq Abdurrahim usai latih tanding dengan Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (15/03/21).

"Tapi finalnya manajemen juga mengacu pada evaluasi tim pelatih. Pada latih tanding tadi kita juga ada satu pemain asing trial," sambung dia.

Baca Juga
Baca Juga

Ya, satu pilar asing yang trial itu adalah Hugo Gomes Dos Santos alias Jaja. Eks midfielder Timnas Brasil U-20 itu mesti melalui trial lebih dulu sebelum mendapat sodoran kontrak permanen, untuk melengkapi skuat asing di Madura United.

"Nanti dilihat sejauh mana perkembangan di Piala Menpora. Kalau setelah evaluasi, bukan tidak mungkin ada penambahan pemain di Liga 1," tandas Zia.


1. Tak Diperkuat Satu Winger

Madura United akan berpartisipasi di Piala Menpora 2021 dengan memasukkan 30 nama pemainnya.

Kendati merilis skuatnya hingga berjumlah maksimal, tidak semuanya bisa turut berlaga di Piala Menpora. Satu di antaranya adalah Harus Tuharea, winger yang diberikan izin manajemen klub selama pramusim kompetisi.

"Harus Tuharea izin tidak bisa melanjutkan hingga selesainya Piala Menpora karena fokus pada urusan keluarga," demikian bunyi rilis resmi dari klub.

Daftar 30 pemain Madura United

Kiper:

Muhammad Ridho, Muhammad Ridwan, M. Rizki Kusni, Achmad Fawaid

Belakang:

Jaimerson Xavier (Brasil), Fachrudin Wahyudi Aryanto, Kadek Raditya, Guntur Ariyadi, Risna Prahalabenta, Dodi Alexvan Djin, Andik Rendika Rama, Marckho Meraudje, Fadillah Nurrahman, Erick Gamis Sanjaya

Tengah:

Jacob Scott Pepper (Australia), Asep Berlian, Slamet Nur Cahyo, Zulfiandi, Hugo Gomes (Brasil), Alfin Tuasalamony, Bayu Gatra, Harus Tuharea, David Laly, Samuel Cristianson, Maulana Romadhon

Depan:

Bruno Lopes (Brasil), Beto Goncalves, Ronaldo Jaybera Kwateh, Kevy Syahertian, Make Aldo Maulidino 

Madura United FCLiga IndonesiaPiala MenporaZiaul HaqBola Indonesia

Berita Terkini