x

Rekap Rumor Transfer: Sergio Aguero Pergi, AC Milan Berburu Striker

Rabu, 31 Maret 2021 05:36 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Berikut rekap rumor transfer sepanjang Selasa (30/03/21) di mana Man City dipastikan akan melepas Sergio Aguero dan kabar AC Milan yang berburu striker.

INDOSPORT.COM - Berikut rekap rumor transfer sepanjang Selasa(30/03/21) di mana Manchester City dipastikan akan melepas Sergio Aguero di akhir musim dan kabar AC Milan yang tengah mempertimbangkan lima nama striker top. 

Kabar menghebohkan datang dari Liga Inggris. Klub Manchester City secara resmi mengumumkan kepergian bomber andalannya, Sergio Aguero, pada bursa transfer musim panas mendatang. 

Kabar ini diumumkan langsung oleh Manchester City lewat situs resmi dan media sosial. "Manchester City akan mengucapkan selamat tinggal pada penyerang legendaris Sergio Aguero ketika kontraknya berakhir musim panas ini." demikian tulis Man City. 

Baca Juga
Baca Juga

Pemilik Manchester City, Khaidoon Ali Mubarak, mengakui kontribusi besar Sergio Aguero selama 10 tahun kariernya di Etihad Stadium. Khaidoon Ali Mubarak juga menyebut bahwa cerita legendaris Aguero di Man City akan terus diingat oleh para fans dan pencinta sepak bola. 

Sergio Aguero juga mengucapkan salam perpisahan lewat unggahan di akun media sosial Twitter miliknya. Aguero mengungkapkan rasa puas dan kebanggaan yang ia miliki saat bermain untuk Manchester City selama 10 musim. 

Meski begitu, Sergio Aguero memastikan dirinya masih akan terus bermain di level tertinggi selepas meninggalkan Manchester City di akhir musim 2020-2021 nanti. 

Baca Juga
Baca Juga

Sementara untuk Manchester City, kabarnya manajemen tim yang bermarkas di Etihad Stadium itu ingin mendatangkan bomber Borussia Dortmund, Erling Haaland, sebagai pengganti Aguero di bursa transfer musim panas nanti. 


1. Rekap Rumor Transfer

Romelu Lukaku melakukan selebrasi pasca mencetak gol ke gawan AC Milan, Minggu (21/02/21).

Manchester City

Manchester City juga terancam harus kehilangan satu bomber lagi di bursa transfer setelah mereka dipastikan akan ditinggal pergi oleh Sergio Aguero di akhir musim 2020-2021 ini.

Sosok bomber yang diyakini bakal menyusul kepergian Sergio Aguero dari Manchester City tersebut adalah Liam Delap, predator muda masa depan The Citizens.

Laporan dari Daily Star menyebutkan jika Liam Delap telah masuk ke dalam daftar beli Real Madrid setelah pemandu bakat raksasa LaLiga Spanyol itu jatuh cinta dengan penampilan predator berusia 18 tahun tersebut.

Pemandu bakat Real Madrid yang dikirim untuk memantau perkembangan Liam Delap menyatakan jika penampilan putra legenda Stoke City, Rory Delap, ini mirip dengan Erling Braut Haaland sewaktu mudanya dulu.

Namun keinginan Real Madrid untuk bisa memboyong salah satu talenta terbaik Inggris itu harus menghadapi jalan yang berliku. Manchester City selaku klub pemilik Liam Delap secara tersirat telah menegaskan jika mereka tak tertarik menjual salah satu wonderkidnya itu.

Inter Milan

Semenjak tampil melempem di Manchester United, striker Timnas Belgia ini langsung buat Conte terpana. Uang sebesar 105 juta euro (Rp1,7 triliun) pun langsung digelontorkan La Beneamata agar bisa mendapat tambahan amunisi di lini depannya.

Akan tetapi kebersamaan ini bisa jadi berujung akhir ketika Chelsea berminat memulangkan lagi sang bintang. Patut diketahui, penyerang asal Belgia ini pernah berseragam biru periode 2011-2014, tetapi lebih sering dipinjamkan ke West Brom dan Everton.

The Blues ingin menebus dosa mereka telantarkan Lukaku sebagai kedok jika tak lagi dapatkan Erling Haaland. Pasalnya, Thomas Tuchel selaku pelatihnya memberikan gagasan ini seperti dikonfirmasi oleh jurnalis Christian Falk.

Terancam tak lagi bisa gunakan jasa Lukaku, Inter Milan kabarnya bakal mendatangkan bintang Atalanta, Luis Muriel. Dipercaya bisa jadi pilihan sempurna di lini serang, Luis Muriel dianggap layak disandingkan dengan Romelu Lukaku.

AC Milan

Hasrat AC Milan meningkatkan lini serangnya sungguh tak bisa dianggap main-main. Jelang bursa transfer musim panas, skuat asuhan Stefano Pioli cari tandem Zlatan Ibrahimovic lewat lima striker unggul.

Mengutip laman Calciomercato, ada lima pemain yakni Dusan Vlahovic (Fiorentina), Andrea Belotti (Torino), Myron Boadu (AZ Alkmaar), Donyell Malen (PSV Eindhoven), dan Odsonne Edouard (Celtic) yang dipercaya jadi tandem sempurna bagi Ibra.

Diantara lima nama tersebut, Vlahovic dan Belotti menjadi kandidat paling kuat menyamai sosok Zlatan Ibrahimovic. Mana yang akan dipilih AC Milan? Patut dinantikan gerak-gerik mereka pada bursa transfer lanjutan.  

Selain itu,  AC Milan dikabarkan juga menemukan target anyar yang akan mereka boyong di bursa transfer musim panas mendatang.

Target anyar yang masuk ke dalam daftar belanja AC Milan di bursa transfer musim panas mendatang adalah winger klub gurem Prancis, FC Lorient, yang baru saja mencetak gol free kick di luar nalar, Armand Lauriente.

Laporan dari Tuttosport Ketertarikan AC Milan pada winger berusia 22 tahun tersebut kabarnya muncul usai Lauriente mencetak gol free kick di luar nalar dari jarak 40 meter dalam laga Nantes vs FC Lorient (21/03/21) kemarin.

Liverpool

Pemain Liverpool, Mohamaed Salah tak mau menampik jika dirinya bisa saja tergoda dengan transfer ke LaLiga Spanyol suatu hari nanti.

Sejak didatangkan Liverpool pada 2017 silam, Salah telah melakoni 206 pertandingan dan mencetak 125 gol untuk membantu tim meraih trofi Liga Inggris dan Liga Champions.

Kontrak Mohamed Salah dengan Liverpool diketahui masih akan berlangsung hingga 2023 mendatang. Salah mengaku masih ingin bertahan bersama The Reds hingga kontraknya berakhir.

Namun, Liverpool kini tengah merana setelah tercecer di peringkat ke-7 dengan perolehan 46 poin. Bahkan untuk mendekati zona Liga Europa pun The Reds belum sanggup.

Hal itu ditengarai memicu Mohamed Salah untuk hijrah ke LaLiga Spanyol di bursa transfer nanti. Real Madrid digadang-gadang menjadi klub yang siap menampung Salah.

Bursa TransferMohamed SalahRomelu LukakuSergio AgueroBerita Bursa Transfer

Berita Terkini