x

3 Alasan Laga Real Madrid vs Villarreal Bisa Berakhir Imbang

Sabtu, 22 Mei 2021 14:13 WIB
Editor: Juni Adi
Real Madrid vs Villareal

INDOSPORT.COM - Duel seru tersaji di laga lanjutan Liga Spanyol pekan ke-38 antara Real Madrid vs Villarreal di Stadion Alfredo Di Stefano pada Sabtu (22/05/21) malam WIB.

Pertandingan ini sangat penting bagi Real Madrid karena tambahan tiga poin bisa membuat mereka merengkuh gelar Liga Spanyol musim ini.

Namun hal itu bisa terjadi andai Atletico Madrid imbang atau kalah melawan Real Valladolid di waktu yang bersamaan. 

Saat ini, kedua tim hanya berselsih 2 angka saja. Atletico Madrid berada di puncak klasemen dengan 83 poin, sedangkan Real Madrid berada di urutan ke-2 dengan 82 poin. 

Baca Juga
Baca Juga

Jika finis dengan poin sama-sama 84, Real Madrid yang akan keluar sebagai juara berkat keunggulan head-to-head atas sang rival sekotanya itu (2-0 kandang, 1-1 tandang).

Sayangnya kemenangan untuk Real Madrid tidaklah bisa datang dengan mudah. Sebab Villarreal juga sedang dalam performa yang apik.

Di laga terakhirnya saja, mereka mampu membantai Sevilla di pekan ke-37 dengan skor 4-0. Sementara Real Madrid, hanya bisa menang 1-0 atas Athletico Bilbao di laga terakhirnya.

Melihat kondisi kedua tim yang sama-sama dalam tren bagus, laga Real Madrid vs Villarreal nanti diprediksi akan berakhir dengan hasil imbang. Ada tiga alasan yang menguatkan hal tersebut. Apa saja itu?


1. 1. Punya Striker Tajam

Penyerang Villarreal, Gerard Moreno.

Kedua tim masing-masing mempunyai dua penyerang yang sangat tajam di Liga Spanyol musim ini. Di kubu Real Madrid ada Karim Benzema yang telah mencetak 22 sejauh ini.

Sedangkan Villarreal diwakili oleh Gerard Moreno dengan raihan 23 gol. Hanya berselisih satu gol membuat kedua pemain ini tentu ingin unjuk gigi siapa penyerang terbaik dalam hal mencetak gol. 

Hanya saja torehan gol keduanya masih jauh terpaut dari Lionel Messi yang berada di daftar puncak top skor LaLiga dengan 30 gol.

Baca Juga

2. Sulit Dikalahkan 

Villarreal merupakan tim yang cukup sulit untuk dikalahkan oleh Real Madrid. Hal itu dibuktikan di pertemuan pertama musim ini dimana keduanya hanya bisa bermain imbang 1-1.

Tak hanya itu, dalam lima pertemuan terakhir Real Madrid vs Villarreal juga bisa dilihat tim berjuluk Kapal Selam Kuning itu sulit ditundukan.

Memang Villarreal tak pernah menang dalam lima pertemuan terakhirnya melawan Los Blancos, hanya saja kekalahan selalu tipis. 

5 Pertemuan Terakhir

21-11-2020 Villarreal 1-1 Madrid  
17-07-2020 Madrid 2-1 Villarreal  
02-09-2019 Villarreal 2-2 Madrid 
05-05-2019 Madrid 3-2 Villarreal 
04-01-2019 Villarreal 2-2 Madrid  

Baca Juga

3. Raihan Hasil yang Sama

Dalam lima pertandingan Real Madrid di semua kompetisi, mereka hanya mampu meraih tiga kemenangan yakni 2-0 vs Osasuna, 4-1 vs Granada dan 1-0 vs Athletico Bilbao.

Sementara dua laga lainnya berakhir imbang dan kalah, melawan Sevilla 2-2 serta taktluk 2-0 dari Chelsea di semifinal Liga Champions.

Sedangkan catatan performa Villarreal pun sama. Anak asuh Unai Emery hanya meraih tiga kemenangan dalam lima laga terakhirnya. Kemenangan itu didapatnya saat mengalahkan Sevilla 4-0, Real Valladolid 2-0 dan Getafe 1-0.

Dua laga lainnya berakhir imbang dan kalah, saat melawan Arsenal 0-0 di leg kedua semifinal Liga Europa (lolos ke final berkat agregat gol tandang), dan kalah dari Celta Vigo dengan skor 2-4. 

Real MadridKarim BenzemaVillarrealLiga SpanyolGerard MorenoTRIVIA

Berita Terkini