x

Disandingkan dengan Van Persie, Begini Respons Wonderkid Manchester United

Sabtu, 24 Juli 2021 16:25 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
Penyerang Manchester United, Mason Greenwood, mengaku tidak keberatan dibadingkan dengan Robin van Persie dari segi permainan.

INDOSPORT.COM - Mason Greenwood mengaku tidak keberatan dibadingkan dengan Robin van Persie dari segi permainan. Penyerang muda Manchester United itu sejatinya memang mengidolakan seniornya di Old Trafford tersebut.

Sebelum pensiun pada 2019, Van Persie memang dikenal sebagai mesin gol kidal mematikan. Bekas bomber dan pemain tersubur tim nasional Belanda tersebut bak bisa melahirkan gol hanya dengan sedikit celah dan sentuhan.

Reputasi tersebut dipertahankan Van Persie saat membela Manchester United pada medio 2012-2015. Selama tiga musim eks Feyenoord, Arsenal, dan Fenerbahce tersebut sukses bikin 58 gol dari 105 penampilan yang berbuah satu trofi jara Liga Inggris.

Baca Juga
Baca Juga

Tidak heran jika Greenwood yang yang saat ini baru berusia 19 tahun disebut mirip dengan Robin van Persie. Sama-sama memiliki kaki dominan kiri, jebolan akademi The Red Devils itu kerap disebut sebagai finisher terbaik di klub menurut manajer Ole Gunnar Solskjaer.

"Senang rasanya karena orang bilang aku menembak seperti Van Persie. Sebuah kebanggaan bisa dibandingkan dengan seorang yang hebat sepertinya," papar Mason Greenwood pada situs resmi timnya.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya sering mengamati permainannya sejak di Arsenal dan tentu saja Menchester United. Van Persie adalah striker berkualtas," cetusnya.

"Banyak pemain depan di Liga Inggris yang bisa dijadikan contoh. Dengan melihat pertandingan mereka selalu ada yang bisa diterapkan dalam permainan pribadi," tambahnya lagi.


1. Musim Berat Di 2021/2022

Mason Greenwood (kanan) berselebrasi usai mencetak gol di laga West Ham vs Manchester United

Meksi masih jauh dari usia matang namun Greenwood sudah dipercaya jadi opsi utama di lini depan United. Solskjaer menempatkannya di sisi kanan penyerangan guna memaksimalkan potensi kaki kirinya.

Hasilnya 29 gol dan sepuluh assist sudah dikoleksi Greenwood dari 105 penampilan di segala ajang. Belum bisa disebut impresif namun setiap orang yang menyaksikan aksinya pasti percaya jika ia punya talenta.

Akan tetapi, pada musim 2021/2022 mendatang tidak ada lagi garansi bagi youngster yang satu ini. Posisinya hampir pasti akan jatuh ke tangan Jadon Sancho yang ditransfer dengan banderol mahal dari Borussia Dortmund.

Andai tidak impresif di sesi latihan dan enggan bersaing dengan Edinson Cavani di pos penyerang tengah, maka Mason Greenwood bisa kehilangan banyak jam terbang ke depannya di Manchester United.

Manchester UnitedRobin van PersieOle Gunnar SolskjaerLiga InggrisMason GreenwoodBerita Liga Inggris

Berita Terkini