x

Lionel Messi Datang, 4 Pemain PSG Ini Siap-Siap Ditendang?

Kamis, 12 Agustus 2021 15:15 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Lionel Messi resmi bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG).

INDOSPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) seperti mendapat durian runtuh setelah kedatangan Lionel Messi dari Barcelona.

Klub kaya raya Ligue 1 ini pun berhasil mewujudkan dream team mereka yang beranggotakan seabrek bintang sepak bola papan atas dunia. Apalagi, La Pulga merapat ke Parc des Princes dengan status bebas transfer.

Selain itu, PSG sepertinya tidak punya isu maupun perlu pusing tujuh keliling memikirkan gaji yang harus mereka bayar ke sang rekrutan anyar.

Resmi bergabung dengan PSG, Lionel Messi kabarnya diikat dengan kontrak senilai 31,5 juta euro (sekitar Rp532 miliar) per musim selama dua musim dengan opsi perpanjangan semusim.

Baca Juga
Baca Juga

Angka 31,5 juta euro (sekitar Rp532 miliar) tersebut pun adalah nilai kotor yang akan diterima oleh Messi. Setelah pajak, pemain asal Argentina ini diyakini akan menerima 25 juta euro (sekitar Rp422,2 miliar) per musim.

Selain itu, ia juga berpeluang menerima 75 juta euro (sekitar Rp1,2 triliun) jika membela PSG selama tiga musim hingga kontraknya habis, plus 25 juta euro (sekitar Rp422,2 miliar) yang sudah ia terima sebagai signing on fee setelah teken kontrak.

Artinya, Messi berpeluang menerima 100 juta euro (sekitar Rp1,6 triliun) dari gaji bersihnya sebagai pemain PSG selama tiga musim, itu pun belum tambahan dari kontrak komersil, iklan, dan lain-lain.

Baca Juga
Baca Juga

Di tengah gelimang kontrak dan euforia merapatnya Lionel Messi, sejumlah pemain PSG sepertinya ada yang ketar-ketir, jika mengingat beberapa di antara mereka mungkin bakal dilego keluar di bursa transfer kali ini.

Meski tidak semuanya serta-merta efek Messi, para pemain ini sepertinya punya kans yang cukup besar untuk berlabuh ke tempat anyar, jika PSG memang berniat melepas sejumlah asetnya setelah kedatangan La Pulga.

Kira-kira siapa saja ya?


1. Apa Kabar 4 Pemain Ini di PSG?

Keylor Navas saat resmi jadi pemain PSG.

Keylor Navas

Pemain pertama yang bisa dibajak oleh para klub di luar sana adalah Keylor Navas. Seperti diketahui, posisi kiper yang satu ini seperti goyah oleh rekrutan anyar yang baru datang dari AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

Situasi ini pun membuat situasi Navas sedikit miris usai kembali lagi harus terlibat persaingan ketat di pos penjaga gawang ketika ia sudah mulai settle di PSG.

Sebelumnya, Navas sempat mengalami masa-masa sulit ketika Thibaut Courtois datang dari Chelsea ke Real Madrid. Kini, ia pun harus beradu tempat dengan penjaga gawang seperti Donnarumma, yang tidak mudah disingkirkan.

Julian Draxler

Pemain lainnya yang bisa saja dilepas setelah kedatangan Lionel Messi ke PSG adalah Julian Draxler, yang kemungkinan besar bakal kehilangan sejumlah kesempatan emasnya untuk masuk skuat musim ini.

Arsenal pun dikabarkan jadi klub yang ingin membajak pemain asal Jerman tersebut. Selain itu, ketertarikan kabarnya juga datang dari Leeds United dan Tottenham Hotspur.

Draxler sejatinya sudah menyetujui kesepakatan anyar berdurasi tiga tahun di PSG. Akan tetapi, dengan kehadiran La Pulga, bukan tidak mungkin saudara Patrick Draxler tersebut dilego ke klub lain yang berminat.

Pablo Sarabia

Pemain yang satu ini mungkin bakal jadi salah satu korban kedatangan Messi ke PSG, karena menit bermainnya yang terancam berkurang.

Namun penampilannya di ajang Euro 2020 pun layak dipertimbangkan para klub peminat untuk memakai jasanya di skuat mereka. Dua klub yang bisa ia singgahi adalah Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Thilo Kehrer

Jika ada pemain yang terusik dengan kehadiran Messi, Kehrer mungkin salah satu yang lebih terusik dengan merapatnya Sergio Ramos.

Namun jika harus memilih klub mana yang kira-kira bisa menampungnya, mungkin jawabannya adalah Tottenham Hotspur. Di sana, ia bisa jadi partner yang apik dan sempurna untuk rekrutan anyar mereka, Cristian Romero.

Lionel MessiParis Saint-GermainPSGBola Internasional

Berita Terkini