x

Lupakan Hasil Jeblok, Fullback MU Tegaskan Misi Bangkit Hadapi PSS

Jumat, 24 September 2021 16:55 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
Para penggawa Madura United tengah mendengarkan arahan dari sang pelatih Rahmad Darmawan.

INDOSPORT.COM - Novan Setya Sasongko menegaskan bahwa rekan setimnya di Madura United membulatkan tekad terhadap misi kebangkitan saat bertemu PSS Sleman di pekan ke-4 Liga 1, Sabtu (25/9/21).

PSS memang menjadi harapan tunggal MU untuk segera mengakhiri tren buruk dengan belum pernah menang di tiga pekan awal kompetisi. Poin penuh sekaligus untuk meredam berbagai tekanan yang datang dari publik, terutama pendukung setia mereka.

"Kami fokus untuk bagaimana caranya kerja keras dan meraih hasil maksimal," tegas Novan Setya Sasongko dalam virtual press conferrence Jumat (24/9/21).

Baca Juga
Baca Juga

Fullback berusia 31 tahun itu bakal kembali menjadi starter Madura United melawan PSS Sleman. Novan hanya pernah sekali absen mengawal sisi pertahanan Laskar Sape Kerrab ketika melawan PSM Makassar lalu.

"Semua pemain sudah siap dan fit untuk melawan PSS. Sekarang tinggal menjalankan instruksi dari pelatih," sambung Novan Setya Sasongko.


1. Fokus 3 Poin

Aksi selebrasi pemain Madura United usai Rafael Silva mencetak gol

Sehingga, Novan mengutarakan motivasinya dalam menatap laga kontra tim Super Elang Jawa. Lantaran momentum itu harus bisa dimanfaatkan dengan maksimal untuk meraih poin penuh.

"Kami sudah melupakan hasil (3) pertandingan kemarin. Sekarang fokus mengejar poin maksimal," tandas bek yang juga sempat berseragam Semen Padang dan Persibo Bojonegoro itu.

Baca Juga
Baca Juga

Posisi Madura United memang tengah kritis di klasemen Liga 1 2021-2022. Hanya meraup dua angka, pasukan Rahmad Darmawan terpuruk di posisi ke-15 alias zona degradasi.

PSS SlemanNovan Setya Sasongko.Madura United FCLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini