x

Prediksi Liga Italia Lazio vs AS Roma: Duel Tim Produktif Serie A

Sabtu, 25 September 2021 20:10 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Pertandingan antara Lazio vs AS Roma (Serie A Italia).

INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pertandingan Liga Italia antara Lazio vs AS Roma pada Minggu (25/09/21) malam WIB, laga panas yang mempertemukan dua tim produktif di Serie A.

Bertanding di Stadio Olimpico, tim tuan rumah Lazio bakal jalani laga berat bertajuk Derby della Capitale kontra AS Roma di pekan keenam Liga Italia 21/22.

Di pekan sebelumnya, Lazio sempat gagal raih poin maksimal setelah hanya bermain imbang 1-1 melawan Torino.

Baca Juga
Baca Juga

Meski gagal dapat tiga poin, namun satu gol yang dilesakkan Lazio pekan lalu membuat mereka masuk dalam daftar teratas klub tersubur di Liga Italia.

Total hingga pekan kelima, skuat arahan Maurizio Sarri tersebut sudah mencetak 12 gol. Hanya kalah enam gol dari Inter Milan sebagai tim paling produktif.

Serupa dengan Lazio, tim tamu AS Roma juga punya catatan positif soal produktivitas gol musim ini.

Di bawah arahan pelatih baru Jose Mourinho, Serigala Ibukota juga berhasil memasukan 12 gol dengan empat laga diantaranya berujung kemenangan.

Sama-sama punya rekor gol bagus musim ini, duel Lazio vs AS Roma diprediksi bakal berjalan panas serta hasilkan jual beli serangan dari kedua kesebelasan.

Jika melihat rapor lima pertandingan terakhir, AS Roma kesulitan menang saat bertandang ke markas Lazio.

Baca Juga
Baca Juga

Namun dari perbandingan posisi di papan klasemen saat ini, AS Roma besutan The Special One masih punya peluang untuk akhiri kutukan belum pernah menang kontra Biancocelesti di Olimpico.


1. Catatan Pertandingan Lazio vs AS Roma

Proses gol Tammy Abraham di laga AS Roma vs Udinese (24/09/21).

Player to Watch
Ciro Immobile (Lazio)
Dengan tensi permainan yang diprediksi panas dan terjadi jual beli serangan, kehadiran goal getter handal sekelas Ciro Immobile bisa jadi pemecah kebuntuan.

Sepanjang musim 21/22, Ciro Immobile berhasil mencetak 6 gol dari 5 pertandingan Serie A dan membuat namanya bertengger di papan atas top skor sementara.

Tammy Abraham (AS Roma)
Sementara di kubu AS Roma, top skor mereka saat ini adalah Lorenzo Pellegrini, namun sang kapten berpotensi absen lantaran akumulasi kartu kuning.

Praktis AS Roma akan mengandalkan Tammy Abraham sebagai orang terakhir untuk bisa menjebol jala lawan serta berikan kemenangan buat tim Serigala Ibukota.

Prediksi Susunan Pemain
Lazio (4-3-3):
Pepe Reina; Manuel Lazzari, Felipe, Francesco Acerbi, Elseid Hysaj; Luis Alberto Romero, Milinkovic-Savic, Lucas Leiva; Pedro, Ciro Immobile, Felipe Anderson.

AS Roma (4-2-3-1):
Rui Patrício; Rick Karsdorp, Gianluca Mancini, Chris Smalling, Riccardo Calafiori; Jordan Veretout, Bryan Cristante; El Shaarawy, Henrikh Mkhitaryan, Nicolò Zaniolo; Tammy Abraham.

Lima Pertandingan Terakhir Lazio

5 Pertandingan Terakhir AS Roma

Lima Pertandingan Terakhir Lazio vs AS Roma

Prediksi INDOSPORT
Lazio (25%), Draw (50%), AS Roma (25%)

Serie A ItaliaAS RomaLazioPrediksiLiga Italia

Berita Terkini