x

Tak Ada Ampun, Sriwijaya FC Ingin Terus Sapu Bersih Kemenangan di Liga 2

Kamis, 21 Oktober 2021 11:35 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Indra Citra Sena
Sriwijaya FC vs PSPS

INDOSPORT.COM - Sriwijaya FC akan melawan KS Tiga Naga dalam lanjutan Grup A Liga 2 2021 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (21/10/21).

Bertenger di puncak klasemen Grup A dengan perolehan sembilan poin, sementara tim lawan di peringkat kelima (2 poin), tak lantas membuat Sriwijaya FC jemawa dan lengah.

Pelatih Nilmaizar menegaskan, anak asuhnya akan bermain all out. Bahkan posisi saat ini ditegaskannya masih jauh dari kata aman, sehingga harus terus memenangi dua laga tersisa.

Para pemain diminta menjalankan instruksi pelatih terkait taktik dan strategi yang diterapkan. Mereka tak boleh menurunkan semangat juang atau mengendurkan permainan di lapangan.

Perjuangan tak hanya saat merebut puncak klasemen, tapi mempertahankan pencapaian ini pastinya akan sangat sulit. Tim lawan punya mental yang kuat untuk dapat memenangi duel nanti.

Baca Juga
Baca Juga

“Kami tahu Sriwijaya FC memetik kemenangan di tiga laga, tapi jangan terhanyut pujian. Pemain harus benar-benar waspada," ucap Nilmaizar, Rabu (20/10/21).

"Latihan sore ini (kemarin) kami lebih banyak mengevaluasi mempelajari dan arahan pemain bagaimana menghadapi Tiga Naga esok hari," cetusnya. 

Termasuk di laga terakhir saat mengalahkan PSPS Riau yang menghasilkan kemenangan besar pun (3-0) tak luput dari perhatian pelatih kelahiran Payakumbuh, Sumatra Barat, 2 Januari 1970 ini.

"Sebenarnya semuanya masalah taktikal saja. Mereka itu lupa waktu dalam penjagaan. Kemudian kualitas operan terkadang masih salah," imbuh juru taktik berusia 51 tahun itu.

"Bukannya mau menyalahkan, kami memperbaiki yang seharusnya mereka memiliki opsi-opsi pilihan. Harusnya dikasih ke kanan ketika lebih bagus. Kenapa tidak ke kanan. Itulah yang perlu diperbaiki," jelas Nilmaizar.


1. Bedah Lawan

Sriwijaya FC vs PSPS

Pelatih bersama pemain pun telah membedah kekuatan dari KS Tiga Naga. Tim telah mempunyai gambaran dari lawan, termasuk keunggulan dan celah yang mungkin bisa dimanfaatkan anak asuhnya.

"Tiga Naga saya bilang kemarin tim yang bagus. Anak muda yang usianya 20-21 tahun yang punya talenta yang sangat luar biasa dan mereka kompak dalam bermain bertahan maupun menyerang,” pungkas Nilmaizar.

Baca Juga
Baca Juga

Sriwijaya FC butuh menang, pastinya akan bermain menyerang. Para pemain harus siap dengan tekanan dari lawan. Serangan juga harus dilakukan dan gol harus dicetak untuk dapat mengamankan tiga poin.

NilmaizarSriwijaya FCLiga IndonesiaLiga 2Bola IndonesiaBerita Liga 2Tiga Naga

Berita Terkini