x

Bocor! Pelatih yang Nyaris Dipinang AC Milan Jadi Calon Kuat Pengganti Ole

Minggu, 7 November 2021 17:40 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Nama Ralf Rangnick tengah menggoyang kursi kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United menyusul rentetan hasil jeblok di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Kursi kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer tengah digoyang menyusul rentetan hasil jeblok di Liga Inggris. Beberapa nama pun muncul untuk jadi calon kuat pengganti Ole, di antaranya pelatih yang nyaris merapat ke AC Milan, Ralf Rangnick. 

Petinggi Setan Merah memang dikabarkan sudah habis kesabaran dengan kinerja Ole Gunnar Solskjaer. Bagaimana tidak, dalam kurun waktu kurang dari satu bulan, Setan Merah digebuk dua rivalnya di kandang sendiri.

Aib pertama datang saat menjamu Liverpool di Old Trafford. Manchester United tak berdaya hingga dihujani 5 gol tanpa balas. Di stadion yang sama, giliran Manchester City yang menggebuk Harry Maguire Cs. dengan keunggulan akhir 2-0.

Baca Juga
Baca Juga

Selain berdampak pada urusan gengsi, kekalahan tersebut juga berpengaruh di tabel klasemen. Kini Manchester United tertahan di peringkat 5 dan terpaut 9 angka dari pemuncak klasemen Chelsea.

Baca Juga
Baca Juga

Posisi Setan Merah juga rawan digusur Arsenal yang berada di papan ketujuh namun masih menyimpan satu pertandingan. Tak ayal jika isu pemecatan Ole kembali memanas.

Sejumlah nama dikaitkan untuk mendongkel posisi Ole. Di antaranya pelatih Ajax Amsterdam Erik ten Hag. Tak hanya Ten Hag, rumor paling anyar menyebut jika pelatih yang nyaris merapat ke AC Milan, Ralf Rangnick, juga dikabarkan jadi calon kuat pelatih Setan Merah berikutnya.


1. Ada Nama Rangnick

Ralf Rangnick

Menurut laporan dari 90min, nama Ralf Rangnick tengah memanas menyusul kabar pemecatan Ole Gunnar Solskjaer. Ia juga digosipkan tertarik untuk membesut Manchester United.

Sejatinya, Ralf Rangnick bukanlah nama asing bagi publik Old Trafford. Pada akhir 2019 lalu, namanya juga santer dikaitkan jadi pelatih Setan Merah. Sayang rumor tersebut belum terlaksana setelah Ole masih dipercaya untuk menangani The Reds Devils.

Gosip Rangnick menangani tim sekelas Manchester United di Liga Inggris memang beralasan. Jika melihat track record-nya, nama Rangnick tak bisa dipandang remeh. Ia adalah sosok yang pertama kali mencetuskan skema gegen pressing hingga kemudian dipopulerkan oleh Jurgen Klopp.

Selain itu, Ralf Rangnick juga dikenal sebagai sosok yang visioner setelah menghabiskan 10 tahun terakhir untuk jadi pelatih sekaligus Direktur Teknik Red Bull di Leipzig dan Salzburg.

Manchester UnitedOle Gunnar SolskjaerLiga Primer InggrisLiga InggrisBerita Liga InggrisRalf Rangnick

Berita Terkini