☰
x

Tersendat di Kualifikasi, Timnas Italia Masih Yakin Lolos ke Piala Dunia 2022

Minggu, 14 November 2021 17:44 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COM - Hasil kurang memuaskan yang kembali didapat Italia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Swiss pada Sabtu (13/11/21) lalu tidak membuat Roberto Mancini panik. Pelatih Gli Azzurri tersebut percaya jika timnya masih bisa merebut tiket lolos otomatis ke Qatar tahun depan.

Menjamu Swiss di Stadio Olimpico, Italia yang difavoritkan justru tertinggal lebih dulu lewat gol Silvan Widmer. Sepuluh menit jelang jeda juara EURO 2020 itu kemudian membalas via aksi Giovanni Di Lorenzo.

Kesempatan emas untuk membalikkan keadaan datang dalam bentuk penalti di masa injury time babak kedua namun Italia justru melewatkannya. Eksekusi Jorginho justru melambung tinggi di atas mistar gawang kawalan Yann Sommer.

Baca Juga
Baca Juga

Ini adalah kali ketiga Italia hanya bisa bermain seri dalam empat laga terakhir kualfikasi Grup C. Kini mereka butuh hasil sempurna kala melawat ke markas Irlandia Utara sementara Swiss yang sama-sama mengoleksi 15 poin meladeni Bulgaria.

"Para pemain merasa menyesal. Nasi sudah menjadi bubur. Kami akan tetap lolos ke Piala Dunia dan aku yakin itu. Kini saatnya beristirahat karena laga melawan Swiss sangat melelahkan," papar Mancini.

Baca Juga
Baca Juga

"Italia sudah melakukan yang terbaik. Yang dibutuhkan saat ini adalah rasa percaya diri. Tren buruk tidak akan selamanya bertahan,"

"Kami masih unggul selisih gol dari Swiss. Kelihatannya sepele namun tetap saja lebih baik. Fokus akan segera dialihkan ke Irlandia Utara dan siapa tahu Bulgaria bisa meraih hasil bagus," tambah allenatore berusia 56 tahun tersebut.


1. Wajib Lolos

Timnas Italia

Sebagai negara besar yang punya sejarah prestasi panjang, Italia tidak boleh sampai gagal lolos ke Piala Dunia. Masih belum hilang rasa trauma saat mereka dipaksa menahan malu kala gagal lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

Kini status mereka adalah raja Eropa dan punya skuat serta manajer yang lebih baik dari masa itu. Kegagalan sama sekali bukan pilihan bagi Italia.

Mereka juga sudah cukup lama tidak menjadi juara dunia. Terakhir kali Italia mengangkat trofi Piala Dunia adalah pada edisi 2006 silam di Jerman saat masih diprkuat nama-nama legendaris macam Francesco Totti, Alessandro del Piero, Alessandro Nesta, dan Gianluigi Buffon.

ItaliaSwissRoberto ManciniBola InternasionalJorginhoKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini