x

Wonderkid Timnas Indonesia Jadi Awal Gelombang Pemain Baru Arema FC

Selasa, 21 Desember 2021 13:39 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
Arema FC meminjam wonderkid Timnas Indonesia, Genta Alparedo untuk putaran kedua Liga 1 2021-2022.

INDOSPORT.COM - Arema FC mengindikasikan untuk kembali mendatangkam sejumlah pemain baru dalam aktivitas di masa transfer window Liga 1 periode Desember 2021 hingga Januari 2022 mendatang.

Hal itu diutarakan presiden klub, Gilang Widya Pramana. Dia mengirim pesan bahwa kedatangan Genta Alparedo akan menjadi awal dari gelombang para penggawa anyar Tim Singo Edan.

"Mohon doa dan dukungan Aremania agar selanjutnya ada beberapa pemain lagi yang akan bergabung untuk mengangkat posisi tim menjadi lebih baik," ujar Gilang pada situs Arema FC, Senin (20/12/21).

Baca Juga
Baca Juga

Tak lupa, dia mengapresiasi strategi transfer Eduardo Almeida perihal Genta. Pasalnya, kedatangan wonderkid Timnas itu sebagai pemain pinjaman dari Semen Padang, atas rekomendasi Eduardo sendiri.

"Genta adalah rekrutan pertama di masa jeda jelang putaran dua. Genta anak muda potensial, gabung di timnas," ungkap pengusaha kelahiran Probolinggo, Jawa Timur itu. 

Baca Juga
Baca Juga

"Tentunya kita sangat berharap dapat berkembang di Arema FC dan turut bersama bekerja keras agar Arema berprestasi tahun ini," sambung Gilang.


1. Pemain Bintang

Fabiano Beltrame masuk daftar incaran Arema FC pada putaran kedua Liga 1 2021.

Sejauh ini, Arema FC tengah dikabarkan sedang melakukan negosiasi dengan sejumlah pemain. Bahkan, mereka disinyalir kuat berstatus pemain bintang.

Yang paling gencar, adalah trio pemain Persis Solo yang masih berjuang di babak 8 besar Liga 2. Ketiganya adalah Fabiano Beltrame, Alfath Fathier maupun Abduh Lestaluhu.

Sejumlah eks pemain Arema FC juga diisukan segera kembali ke Malang. Dua diantaranya adalah Hendro Siswanto (Borneo FC) hingga Jepri Kurniawan (PSS Sleman).
 

Timnas IndonesiaLiga IndonesiaArema FCBerita Liga 1Liga 1 2021Gilang Widya PramanaBRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini