x

Piala AFF: Keluarga Wonderkid Liga Brasil Sudah Prediksi Kemenangan Timnas di Semifinal

Minggu, 26 Desember 2021 20:30 WIB
Editor: Subhan Wirawan

INDOSPORT.COM – Salah satu pemain muda Liga Brasil asal Indonesia, Welberlieskott de Halim Jardim, sudah memprediksi jika Timnas Indonesia akan mengalahkan Singapura dan melangkah ke final Piala AFF 2020.

Pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 yang berlangsung Sabtu (25/12/21) lalu, Timnas Indonesia berhasil memastikan satu tiket ke partai final usai menumbangkan Singapura dengan skor 4-2 (agregat 5-3).

Berlangsung di National Stadium, Timnas Indonesia berhasil memimpin lebih dulu lewat sontekan Ezra Walian di awal babak pertama.

Baca Juga
Baca Juga

Namun Singapura berhasil menyamakan kedudukan jelang jeda turun minum.

Bahkan pada babak kedua, tim tamu yang bermain dengan 9 orang berhasil buat kejutan usai membalikkan keadaan lewat tendangan bebas Shahdan Sulaiman.

Beruntung, Pratama Arhan membuat perjuangan Timnas Indonesia terus berlanjut ke extra time lewat gol penyama kedudukan di menit 87’.

Timnas Indonesia yang unggul jumlah pemain, berhasil mendominasi laga dan memastikan kemenangan 2-4 lewat dua gol tambahan yang dicetak Egy Maulana Vikri serta bunuh diri pemain Singapura, Shawal Anuar.

Dibalik kemenangan dramatis Timnas Indonesia atas Singapura kemarin, Welberlieskott de Halim Jardim beserta keluarga besarnya di Brasil, sudah lebih dulu memprediksi hasil ini.

Baca Juga
Baca Juga

“Wow benar kan (Timnas Indonesia menang). Saya melihat Indonesia lebih bagus mainnya di leg pertama jadi yakin kalau nanti Timnas bisa lolos ke final,” ucap bunda Welberlieskott de Halim Jardim, Lielyana, kepada INDOSPORT.


1. Selalu Beri Dukungan

Welberlieskott de Halim Jardim, Pemain Indonesia saat membela Ordin FC di Kompetisi Paris

Meski berada jauh di Brasil, namun Welberlieskott de Halim Jardim  dan keluarga selalu menyaksikan serta mendukung perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

“Selalu support mereka yang berjuang. Kalau saya dapat nonton langsung pertandingan misalnya lewat YouTube, Welber juga kalau ada waktu buat nonton pasti dia duduk sama kita lihat Timnas Indonesia bertanding,” tambah Lielyana.

Sebagai informasi, Welberlieskott de Halim Jardim saat ini telah mendapat kontrak jangka panjang hingga lima tahun kedepan oleh klub peraih enam gelar juara Serie A Brasil, Sao Paulo.

Pemain berposisi sebagai penyerang tersebut sejatinya sudah bergabung dengan Sao Paulo Junior sejak dua tahun lalu, namun ia belum bisa memperkuat Sao Paulo secara resmi lantaran masih berusia di bawah 12 tahun.

Di tahun 2019, Welberlieskott de Halim Jardim berhasil meraih tiga gelar juara di kompetisi Eropa bersama tim Brasil mulai dari Adidas Madewis Cup, Gothia Cup hingga Dana Cup.

BrasilSingapuraTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalWelberlieskott de Halim JardimBerita Timnas IndonesiaPiala AFF 2020

Berita Terkini