x

Gagal di Final Leg 1 Piala AFF 2020, Witan Sulaeman: Ayo Berjuang Lagi!

Jumat, 31 Desember 2021 11:25 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
Pemain Timnas Indonesia, Witan Sulaeman, enggan menyerah meski Timnas Indonesia ditekuk Thailand 0-4 di final leg pertama Piala AFF 2020.

INDOSPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, enggan menyerah meski kemarin ditekuk Thailand 0-4 di final leg pertama Piala AFF 2020.

Witan Sulaeman sebagai salah satu penyerang terbaik di timnas Indonesia saat ini menolak pesimistis. Mereka harus bangkit di leg kedua final Piala AFF 2020 pada Sabtu (1/1/22).

“Terus belajar. Ini belum selesai. Ayo berjuang lagi bersama-sama, “ tulis Witan Sulaeman dalam akun Instagram pribadinya, @witansulaiman, pada Kamis (30/12/21).

Unggahan Witan Sulaeman tersebut langsung banjir dukungan netizen  yang senantiasa mendukung kesuksesan timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

“Good luck, tetap semangat, “ komentar @gustian_zulkarnaen.

“Semangat Witan, tak ada kata menyerah untuk meraih kemenangan,” komentar @annisarahmaaan.

“Witan, semangat. Bisa bisa. Yakin kami mendukungmu,” komentar @15ratih.

Baca Juga
Baca Juga

Sebagai informasi, timnas Indonesia mendapatkan pelajaran berharga kala ditekuk Thailand empat gol tanpa balas pada final leg pertama Piala AFF.

Berlangsung pada Rabu (29/12/21) malam WIB di Nasional Stadium Singapura, Thailand tampil superior dengan mencetak gol cepat di menit kedua babak pertama melalui Chanathip Songkrasin.

Baca Juga
Baca Juga

Saat Witan Sulaeman dkk berusaha membalas ketertinggalan 0-1, gawang timnas Indonesia justru kebobolan tiga kali di babak kedua. Gol Thailand masing-masing dari Chanathip Songkrasin menit ke-52, Supachok Sarachat (67') dan Bordin Phala (83').

Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia atas Thailand di leg pertama final Piala AFF 2020, jelas merupakan pukulan yang telak bagi skuat Shin Tae-yong. Terlebih untuk mengarungi leg kedua nanti.


1. Misi Berat di Leg Kedua

Jika Indonesia ingin merebut trofi Piala AFF 2020, maka Timnas Indonesia harus mencetak setidaknya 5 gol ke gawang Timnas Thailand di final leg kedua pada Sabtu (01/01/22).

Indonesia menghadapi misi berat di leg kedua final Piala AFF 2020. Jika ingin merebut trofi , timnas Indonesia harus mencetak setidaknya lima gol ke gawang Thailand di final leg kedua pada Sabtu (1/1/22).

Banyak netizen yang seolah pupus harapan melihat misi berat yang harus dihadapi timnas Indonesia. Terlebih, Skuat Garuda belum pernah sekalipun menjuarai Piala AFF.

Tercatat, timnas Indonesia belum pernah juara, karena selalu finis lima kali sebagai runner-up Piala AFF edisi 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Namun, semangat pantang menyerah yang ditunjukkan Witan Sulaeman pun membuka asa bagi Merah-Putih menjelang final leg kedua nanti. Segala kemungkinan bisa terjadi, termasuk jika timnas Indonesia mampu juara Piala AFF 2020.

Timnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalTimnas ThailandWitan SulaemanPiala AFF 2020

Berita Terkini