x

Tak Tahu Ronaldo Kwateh, Coach Justin Akui Kualitas Sang Pemain Keturunan

Jumat, 28 Januari 2022 09:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena

INDOSPORT.COM - Tak tahu Ronaldo Kwateh, Coach Justin akhirnya mengakui kualitas sang pemain keturunan saat debut di laga timnas Indonesia vs Timor Leste.

Ronaldo Kwateh merupakan pesepak bola berusia 17 tahun yang tergabung dalam tim Madura United di Liga 1 2021-2022. Ronaldo juga pernah membela timnas usia muda.

Melihat dari namanya saja, Ronaldo Kwateh jelas merupakan pemain keturunan. Pemain yang berposisi sebagai striker itu adalah anak dari Roberto Kwateh, pemain Liberia.

Kini, Ronaldo Kwateh menjalani debutnya di timnas senior, menghadapi Timor Leste, Kamis (27/1/22). Ia masuk di babak kedua, menggantikan Ramai Rumakiek.

Baca Juga
Baca Juga

Sebagai pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengaku tak tahu menahu tentang sosok striker muda berbakat, yaitu Ronaldo Joybera Kwateh.

"Terus masuk Ronaldo, saya baru tahu pemain ini, dan juga setelah itu masuk Marselino (Ferdinan), dua pemain muda," ungkap Coach Justin melalui Youtube-nya.

Baca Juga
Baca Juga

Walau baru pertama kali menyaksikan penampilan Ronaldo Kwateh, Coach Justin tak ragu mengakui kualitas pemain keturunan tersebut di timnas Indonesia.

"Ronaldo kelihatan skillful, dia nggak perlu banyak gerakan untuk bisa melewati tim lawan, tapi karena dia masih 17 tahun, kelihatan fisiknya kalah," jelas Coach Justin.


1. Semoga Dapat Jam Terbang

Komentator dan pengamat sepak bola, justinus Lhaksana alias Coach Justin.

Coach Justin sempat mengulas beberapa kekurangan Ronaldo Kwateh di timnas Indonesia, agar selanjutnya bisa diperbaiki dan sukses menjadi tumpuan di lini depan.

"Positioning-nya beberapa kali salah, dia tidak menutup, tidak membantu, tapi nggak apa-apa, masih 17 tahun, match pertama pula buat Ronaldo, sudah bagus sekali," cetus Coach Justin.

"Berapa kali dia pegang bola, bisa dibilang cukup berbahaya, walaupun di awal sempat ada diving, that's okay, semoga lebih sering bermain dan dapat jam terbang," tukasnya.

Timor LesteJustinus LhaksanaTimnas IndonesiaBola InternasionalBerita Timnas IndonesiaRonaldo KwatehCoach Justin

Berita Terkini