Prediksi Liga Inggris Everton vs Manchester City: Menang atau Lengser dari Puncak
INDOSPORT.COM – Berikut prediksi Liga Inggris antara Everton vs Manchester City pada Minggu (27/02/21) dini hari WIB, tim tamu wajib amankan tiga poin jika ingin pertahankan puncak klasemen.
Bertanding di Goodison Park, laga sengit terjadi di pekan ke-27 Liga Inggris yang mempertemukan tuan rumah Everton kontra pemuncak klasemen, Manchester City.
Berkaca dari rapor pertandingan kandang terakhir, Everton yang sukses raih dua kemenangan beruntun di Goodison Park terlihat punya peluang untuk kembali jaga keangkeran markas mereka.
Apalagi kondisi Manchester City yang sedang terpuruk usai kalah tipis atas Tottenham di pekan 26 Liga Inggris.
Hal tersebut menjadi bukti, bahwa kekuatan sang juara bertahan masih memiliki celah yang bisa dimaksimalkan.
Namun untuk mengalahkan Manchester City bukanlah perkara gampang. Meski di laga terakhir sempat rasakan kekalahan, The Citizens tetap tim bertabur bintang yang diprediksi bakal cepat bangkit.
Secara head to head pertemuan terakhir, Manchester City mampu menunjukkan dominasinya atas Everton dengan menyapu bersih kemenangan.
Selain itu, hasrat Manchester City untuk kembali ke jalur kemenangan demi pertahankan posisi puncak dari kejaran Liverpool juga jadi motivasi tersendiri untuk skuat Pep Guardiola.
Berkat kekalahan di pekan terakhir, jarak Manchester City dan Liverpool sebagai pesaing terdekat kini hanya tiga poin.
Artinya jika kembali kalah kontra Everton, maka Liverpool berpotensi besar menggeser posisi Manchester City di puncak klasemen sementara Liga Inggris.
1. Everton vs Manchester City
Player to Watch
Richarlison (Everton)
Memang tak banyak pemain bintang yang dimiliki Everton untuk menahan gempuran serangan dari Manchester City. Terbukti, dari lima pertemuan mereka selalu gagal meraih kemenangan.
Namun kehadiran Richarlison bisa jadi sosok pembeda. Jumlah golnya memang baru lima sepanjang musim ini, akan tetapi pergerakan Richarlison terutama saat tanpa bola di lapangan, membuat Everton kerap ciptakan peluang berbahaya.
Tak heran selama era kepelatihan Frank Lampard, pemain asal Brasil ini selalu jadi pilihan utama untuk mengisi pos striker Everton.
Raheem Sterling (Man City)
Sementara di kubu Manchester City, justru kebalikan dari kondisi Everton, yakni hampir semua pemain tim tamu merupakan ancaman buat pertahanan The Toffees.
Raheem Sterling jadi yang paling berbahaya, lantaran sepanjang Liga Inggris musim 21/22 ini dirinya mampu mencetak 10 gol dari 22 laga.
Bahkan pada pertemuan terakhir kontra Everton, mantan penggawa Liverpool tersebut sukses cetak satu gol dan membantu Manchester City menang 3-0.
Prediksi Susunan Pemain
Everton (4-2-3-1):
Pickford; Kenny, Keane, Holgate, Coleman; Gomes, Allan; Richarlison, Alli, Gordon; Calvert-Lewin.
Manchester City (4-3-3):
Ederson; Cancelo, Laporte, Dias, Walker; Bernardo Silva, Rodri, De Bruyne; Sterling, Foden, Mahrez.
Lima Pertandingan Terakhir Everton
- Everton 0-1 Aston Villa (EPL)
- Everton 4-1 Brentford (FA Cup)
- Newcastle 3-1 Everton (EPL)
- Everton 3-0 Leeds (EPL)
- Southampton 2-0 Everton (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Manchester City
- Manchester City 4-1 Fulham (FA Cup)
- Manchester City 2-0 Brentford (EPL)
- Norwich 0-4 Manchester City (EPL)
- Sporting 0-5 Manchester City (UCL)
- Manchester City 2-3 Tottenham (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Everton vs Manchester City
- Manchester City 3-0 Everton (EPL)
- Manchester City 5-0 Everton (EPL)
- Everton 0-2 Manchester City (FA Cup)
- Everton 1-3 Manchester City (EPL)
- Manchester City 2-1 Everton (EPL)
Prediksi INDOSPORT
Everton (40%), Draw (10%), Manchester City (50%)