x

Tampil Starter, Striker Papua Sukses Cetak Assist Perdana di Eropa

Minggu, 27 Februari 2022 07:42 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Pemain Asal Papua, Ronal Setmot, Saat Tampil Bersama klub Bosnia, FK Borac

INDOSPORT.COM – Salah satu striker Indonesia asal Papua, Ronal Setmot, berhasil tampil gemilang dengan ciptakan assist dalam laga teranyar bersama klub Bosnia, FK Borac Kozarska Dubica.

Seperti diketahui, pada bursa transfer musim dingin kali ini Ronal Setmot resmi hijrah ke Eropa dengan memperkuat FK Borac Kozarska Dubica yang mentas di ajang First League of RS atau kasta kedua Liga Bosnia.

Bersama FK Borac Kozarska Dubica, Ronal Setmot bakal mendapat kontrak selama satu tahun atau hingga gelaran Liga Bosnia musim 2023 mendatang.

Jelang paruh kedua kompetisi First League of RS, FK Borac Kozarska Dubica melakukan sejumlah pertandingan uji coba yang sekaligus jadi ajang adaptasi Ronal Setmot.

Baca Juga
Baca Juga

Di pertandingan uji coba teranyarnya, Ronal Setmot dipercaya FK Borac Kozarska Dubica untuk tampil sebagai starter saat hadapi FK Slaven Dobrljin, Sabtu (26/02/22) sore waktu setempat.

Pada laga menghadapi tim kasta ketiga Liga Bosnia tersebut, Ronal Setmot bermain impresif bahkan memberikan satu assist untuk gol yang dicetak striker Kolombia, Faver Duvan Ramirez Hurtado.

Meski sukses membantu timnya mencetak gol, namun pertandingan harus berakhir dengan sama kuat 1-1 setelah Luka Kolundzija mampu menyamakan kedudukan.

“FK Borac Kozarska Dubica bermain dengan FK Slaven Dobrljin, klub Liga 3 Bosnia di laga uji coba. Hasilnya 1-1, assist dari Ronald untuk gol Faver dari Kolombia,” ucap Alex Talpes selaku agen Ronal Setmot kepada INDOSPORT.

Baca Juga
Baca Juga

Selain Ronal Setmot, di pertandingan kemarin dua pemain Indonesia lain yakni Naufal Khairullah Alif Winarno dan Nur Yufa juga turut tampil pada babak kedua.

“Ronal bermain sangat bagus, dia bermain 90 menit. Yufa dan Naufal juga bermain tapi pada 45 menit kedua,” tambahnya.


1. Derby Indonesia di Liga Bosnia

Dua pemain Indonesia, Nicolas Diaz dan Prediansyah resmi perkuat klub Bosnia musim ini

Pada kompetisi First League of RS atau kasta kedua Liga Bosnia musim ini, cukup banyak pemain asal Indonesia yang resmi bergabung dan jadi bagian dari para tim peserta.

Selain trio Ronald Reagan Setmot, serta Naufal Khairullah Alif Winarno dan Nur Yufa yang memperkuat FK Borac Kozarska Dubica, ada dua pemain muda lain yang baru saja diresmikan peserta First League of RS.

Mereka adalah Nicolas Diaz dan Prediansyah yang memperkuat FK Budućnost Pilica.

Dengan fakta tersebut, maka pada paruh kedua First League of RS nanti berpotensi terjadi derby pemain Indonesia.

Jika melihat jadwal, duel antara FK Budućnost kontra FK Borac Kozarska Dubica yang sama-sama diperkuat pemain Indonesia ini akan berlangsung pada pekan ke-28 First League of RS.

Bosnia-HerzegovinaBola InternasionalHasil PertandinganBakat Muda IndonesiaPerjuangan Bakat Muda Indonesia di Luar Negeri

Berita Terkini