x

Liga 1: Negosiasi Buntu, Samsul Arif Disinyalir Batal Mudik ke Arema FC

Selasa, 12 April 2022 10:45 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
Logo klub Liga 1, Arema FC.

INDOSPORT.COM - Arema FC memastikan bahwa satu dari sekian pemain bidikannya pasti lepas, dalam proyeksi menyambut Liga 1 2022-2023.

Penyebab utama tentu saja akibat buntunya negosiasi yang dilancarkan klub berlogo kepala singa. Sang pemain menolak pinangan Arema FC.

Baca Juga

"Ada satu yang benar-benar minta maaf tak bisa bergabung," ujar manajer Arema FC, Muchammad Ali Rifki, kepada awak media, Senin (11/4/22).

Padahal, Arema FC mengklaim sudah mengajukan penawaran terbaik dengan melihat kualitas serta performanya musim lalu, termasuk soal nominal kontrak beserta sejumlah fasilitas pada detail klausulnya.

"Dia berterima kasih sekali atas semua perhatian Arema FC saat menghubungi dirinya untuk melakukan negosiasi," urai Rifki.

Baca Juga

"Termasuk memperhatikan apa saja yang dia inginkan (dalam klausul kontrak)," sambung pengusaha berdomisili Malang tersebut.

Situasi yang digambarkan Ali Rifki kemungkinan besar adalah perihal operasi transfer Samsul Arif Munip. Dia diminta mudik ke klub yang pernah diperkuat periode 2014-2015.

Baca Juga

Ya, eks striker tajam Persebaya Surabaya itu digadang-gadang menjadi sosok ke-8 yang akan dikenalkan Tim Singo Edan sebagai pemain baru.

"Tapi, tentunya saya tidak bisa menyebutkan nama. Yang pasti, dia batal bergabung. Mungkin karena satu dan lain hal, jadi belum berjodoh saja," tandas Muchammad Ali Rifki.


1. Pernah Jadi Idola Aremania

Samsul Arif (striker Arema Cronus)

Situasi ini pun membuat Samsul Arif batal pulang ke Arema yang notabene merupakan rumah lamanya. Pria kelahiran Bojonegoro itu sangat familier dengan Aremania maupun publik sepak bola Malang Raya.

Baca Juga

Samsul Arif menjadi bagian Arema Malang periode 2014-2015 dan tercatat memenangi sejumlah trofi turnamen pramusim. Total dia menyumbangkan 17 gol di ajang resmi. 

Baca Juga

Performanya juga cukup gemilang di Liga 1 musim lalu, dengan torehan 11 gol dalam 26 laga untuk Persebaya Surabaya, kendati usianya kini sudah menginjak 37 tahun.


2. Komposisi Skuat Arema FC Menuju Komplet

Arema FC perkenalkan Ilham Udin, Hasim Kipuw dan Hanis Sagara sebagai pemain baru. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com

Komposisi skuat Arema FC menuju komplet dalam rangka persiapan menyambut Liga 1 2022-2023. Target mereka tidak main-main, yakni juara!

Tak cuma mengenalkan sejumlah wajah baru, klub berlogo kepala singa tersebut juga mengonfirmasi sejumlah pemain yang dipertahankan.

Pengumuman itu berbarengan dengan perkenalan tiga pemain baru, yakni Ilham Udin Armaiyn, Hasyim Kipuw, dan Hanis Sagara, di kantor klub, Senin (11/4/22).

Baca Juga

"Ada beberapa pemain lama yang bertahan dan sudah meneken kontrak," ujar manajer Arema FC, Muchammad Ali Rifki, kepada awak media.

Setidaknya, ada 11 nama yang kembali mengenakan jersey Arema FC musim depan. Ada Johan Ahmad Farizi, Dendi Santoso, Bagas Adi Nugroho, plus tiga pemain asing.

Baca Selengkapnya

Persebaya SurabayaSamsul ArifLiga IndonesiaArema MalangArema FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2022-2023

Berita Terkini