x

Termasuk Winger Lincah AC Milan, Ini 10 Pemain yang Nilai Pasarnya Meroket Musim Ini

Kamis, 5 Mei 2022 07:50 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pemain AC Milan Rafael Leao beraksi. REUTERS-Alberto Lingria

INDOSPORT.COM – Berikut 10 pemain yang nilai pasarnya meroket drastis usai tampil cemerlang pada musim 2021/22 sejauh ini, salah satunya adalah winger AC Milan, Rafael Leao.

Nilai pasar pemain selalu mengalami perubahan, entah itu karena performa, usia maupun citranya sebagai seorang pesepak bola.

Baca Juga

Biasanya, nilai pasar pemain yang mengalami peningkatan dialami oleh banyak pemain-pemain muda yang menggebrak di musim tertentu.

Meski begitu, para pemain matang yang telah berusia di atas 25 tahun pun terkadang juga mengalami peningkatan nilai pasar karena performanya.

Sebagai contoh ada Michu. Pada musim 2012/13, ia datang ke Swansea City dengan harga 2 juta poundsterling saja pada musim panas 2012.

Baca Juga

Namun saat tiba di Inggris, pemain asal Spanyol ini namanya melonjak usai terus menerus mencetak gol yang membuatnya menjadi buruan klub-klub top.

Dalam waktu singkat, Michu yang tadinya hanya berharga 2 juta poundsterling, nilai pasarnya mencuat hingga 25 sampai 30 juta poundsterling, atau sampai 15 kali lipat.

Di tahun tersebut, angka 30 juta poundsterling tak terbilang murah. Dengan inflasi yang ada di dunia sepak bola saat ini, maka nilai pasar Michu mencapai 70-80 juta poundsterling.

Baca Juga

Kasus Michu di atas membuktikan bahwa nilai pasar pemain akan meningkat seiring performa yang dimilikinya dalam satu musim.

Lantas untuk musim 2021/22 ini, siapa saja pemain yang nilai pasarnya meroket? Berikut 10 pemain tersebut seperti data yang diambil dari Transfermarkt.


1. 10. Matheus Nunes

Karim Adeyemi pada laga Liga Champions melawan Lille di Stadion Salzburg

Matheus Nunes merupakan gelandang muda andalan Sporting CP yang berkiprah di Portugal. Pada musim ini namanya melejit sejak tampil ganas di Liga Champions.

Pada awal musim ini, nilai transfernya hanya sekitar 4,5 juta euro saja. Namun saat artikel ini dibuat, nilai transfernya mengalami lonjakan 25,5 juta euro atau senilai 30 juta euro.

Baca Juga

9. Karim Adeyemi

Nama Karim Adeyemi juga menjadi buah bibir karena dirinya dinilai sebagai penyerang muda yang akan menjadi penerus Erling Haaland.

Saat awal musim 2021/22, nilai pasar pemain berusia 20 tahun ini hanya 10 juta euro saja. Namun, usai mencetak 21 gol dan 5 assist, nilai pasarnya melejit menjadi 35 juta euro.

8. Yeremy Pino

Dari Villarreal, ada nama Yeremy Pino yang menjadi buah bibir karena kecepatan dan kemampuannya mencetak gol.

Pemain berusia 19 tahun ini pun nilai pasarnya melonjak drastis, dari sebelumnya 15 juta euro pada awal musim, menjadi 40 juta euro saat ini.

Baca Juga

7. Rafael Leao

AC Milan saat ini tengah terbang tinggi di kancah liga dengan menduduki puncak klasemen. keberhasilan Rossoneri sejauh ini tak lepas dari sosok Rafael Leao.

Winger muda yang dibawa AC Milan dari Lille pada 2019 dari Lille, hanya punya nilai pasar sebesar 25 juta euro saja pada awal musim. Namun, kini dirinya memiliki nilai pasar 50 juta euro atau hampir dua kali lipat dari transfer yang dibayar Rossoneri.

6. Florian Wirtz

Usai Kai Havertz pergi ke Chelsea, Bayer Leverkusen langsung menemukan bakat muda baru dari akademinya pada sosok Florian Wirtz.

Nama pemain berusia 18 tahun itu mencuat usai tampil apik bagi Leverkusen. Hal tersebut membuat nilai pasarnya meroket, dari 45 juta euro di awal musim, menjadi 70 juta euro saat ini.


2. 5. Luis Diaz

Vinicius Junior, pemain Real Madrid, mencetak gol ke gawang Mallorca (Foto: REUTERS/Juan Medina)

Luis Diaz menjadi pembelian cerdas Liverpool di Januari 2022 lalu, di mana ia langsung klop dan tampil apik bagi Jurgen Klopp.

Pada awal musim, Luis Diaz hanya punya nilai pasar 15 juta euro saja. Namun, berkat penampilan apiknya di FC Porto dan Liverpool, kini nilai pasarnya menyentuh 45 juta euro.

4. Arnaut Danjuma

Bukan hanya Yeremy Pino saja yang nilai pasarnya meroket di Villarreal. Ada pula nilai pasr winger dari Belanda, Arnaut Danjuma yang juga meroket.

Pada awal musim, Danjuma hanya punya nilai pasar 15 juta euro saja. Namun karena performanya bersama Villarreal sejauh ini, nilai pasarnya melonjak menjadi 50 juta euro.

Baca Juga

3. Dusan Vlahovic

Dusan Vlahovic merupakan striker U-23 terbaik di musim ini. Hal ini terlihat dari torehannya di Fiorentina, sehingga Juventus berani menebusnya dengan harga mahal pada Januari 2022.

Di awal musim, nilai pasar Vlahovic hanya punya nilai pasar 40 juta euro saja. Tapi karena performanya itu, nilai pasarnya kini mencapai 85 juta euro.

2. Gavi

Dari kubu Barcelona ada nama Gavi yang nilai pasarnya meroket di musim ini berkat konsistensi dirinya tampil apik bagi Blaugrana dan Timnas Spanyol.

Remaja berusia 17 tahun ini pada awal musim hanya punya nilai pasar tak sampai 1 juta euro. Tapi, dalam beberapa waktu bulan nilai pasarnya kini menyentuh 60 juta euro.

Baca Juga

1. Vinicius Junior

Di posisi pertama pemain yang nilainya meroket adalah Vinicius Junior. Meroketnya nilai pasar winger asal Brasil ini berkat penampilannya yang menanjak di Real Madrid.

Pada awal musim 2021/22, Vinicius hanya memiliki nilai pasar 35 juta euro saja. Tapi berkat penampilannya musim ini dirinya memiliki nilai pasar mencapai 100 juta euro

Bursa TransferDusan VlahovicBola InternasionalVinicius JuniorSepak BolaBerita TransferRafael LeaoTransfer PemainGaviKarim AdeyemiFlorian WirtzLuis DiazArnaut DanjumaMatheus Nunes

Berita Terkini