x

Ada Rekan Setim, Elkan Baggott Antusias Jelang Timnas Indonesia vs Bangladesh

Jumat, 27 Mei 2022 16:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott saat tiba di Jakarta. Foto: Herry Ibrahim/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Bek jangkung timnas Indonesia, Elkan Baggott sangat antusias menjelang FIFA Matchday melawan Bangladesh.

Timnas Indonesia memang dijadwalkan menghadapi Bangladesh dalam FIFA Matchday 1 Juni mendatang. Laga ini akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

Baca Juga

Untuk laga ini pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 29 pemain. Dimana salah satunya ada bek jangkung Timnas Indonesia, Elkan Baggott.

Elkan sendiri sangat antusias menatap laga ini. Sebab Elkan akan  berpotensi untuk menghadapi rekan setimnya di Ipswich Town U-18 yang berasal dari Bangladesh, Yousuf Zulqurnain Hoque.

Baca Juga

"Jujur, ada satu pemain Bangladesh yang main di tim U-18 Ipswich, saya berharap dia akan main di laga nanti," ucap Elkan saat ditemui di Jakarta. 

Elkan Baggott sendiri baru saja tiba di Jakarta, Kamis (26/05/22) sore. Ia langsung bergabung dengan rekan-rekannya dan menuju tempat penginapan skuad Timnas Indonesia.

Baca Juga

1. Bidik Kemenangan

Elkan Baggott telah bergabung dengan skuad Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday menghadapi Bangladesh.

Elkan Baggott pun menegaskan untuk laga nanti dia membidik kemenangan. Sebab dengan kemenangan akan memacu dirinya untuk lebih baik.

"Kita harus memenangi laga itu, dan memberikan performa terbaik untuk tim, memacu diri jadi lebih baik," jelas pemain kelahiran Thailand ini.

Baca Juga

Laga kontra Bangladesh jadi kesempatan kedua bagi Elkan Baggott memperkuat Timnas Indonesia di FIFA Matchday.

Sebelumnya, Elkan Baggott pernah tampil di FIFA Matchday bulan November kontra Afghanistan di Turki. Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia kalah tipis 0-1.

Baca Juga

2. Kondisi Siap

Elkan Baggott telah bergabung dengan skuad Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday menghadapi Bangladesh.

Kehadiran Elkan sudah sangat dinantikan. Terlebih dirinya terpaksa harus absen membela Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2021, Vietnam beberapa waktu lalu.

Padahal Elkan termasuk dalam 22 pemain yang didaftarkan Shin Tae-yong. Sayang pemain berpostur 192 cm ini batal bergabung karena ada masalah kesehatan.

Namun kini untuk persiapan FIFA Matchday, Elkan Baggott mengaku sudah semakin bugar dan siap.

"Kemarin saat SEA Games Vietnam ada masalah di kepala saya. Tetapi saya sudah merasa lebih baik saat ini," ucap Elkan Baggott.

Baca Selengkapnya: Sudah Bergabung di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Merasa Lebih Baik

PSSITimnas IndonesiaLiga IndonesiaElkan BaggottShin Tae-yongBangladesh

Berita Terkini