x

Pergi dari Inter Milan, Alexis Sanchez Bakal Berlabuh ke Klub Spanyol Ini

Jumat, 27 Mei 2022 00:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Alexis Sanchez dilaporkan telah menemukan pelabuhan baru, yakni sebuah klub asal Spanyol, usai memutuskan meninggalkan Inter Milan.

INDOSPORT.COMAlexis Sanchez dilaporkan telah menemukan pelabuhan baru, yakni sebuah klub asal Spanyol, usai memutuskan meninggalkan Inter Milan.

Alexis Sanchez memutuskan untuk pergi dari Inter Milan, sejak bergabung klub berjuluk Nerazzurri itu pada 2019 silam dari Manchester United.

Baca Juga

Sejak bergabung pada 2019 lalu, pemain asal Chile ini telah menjadi bagian sukses Inter menyabet beragam trofi domestik.

Salah satu yang paling berkesan adalah saat dirinya mengantarkan Inter menjuarai Liga Italia pada 2021 dan merajai dua gelar domestik yang Coppa Italia dan Supercoppa Italia.

Tiga gelar ini yang diraihnya bersama Inter dirasa cukup oleh pemain yang kini berusia 33 tahun itu. Dirinya pun kini memutuskan untuk pergi.

Baca Juga

Alexis Sanchez memutuskan pergi karena dirinya merasa tak lagi diandalkan oleh Simone Inzaghi. Terlebih sejak datangnya Joaquin Correa dan Edin Dzeko.

Meski masih terikat kontrak dengan Inter hingga 2023 mendatang, Sanchez tetap bertekad angkat kaki dari Giuseppe Meazza.

Keputusannya angkat kaki dari Giuseppe Meazza pun ternyata dibarengi restu Inter yang bakal menjualnya demi menambah pemasukan.

Baca Juga

Inter bersedia melepas Sanchez di musim panas ini, jika ada tawaran yang datang dan memenuhi permintaan Nerazzurri.

Tak disangka-sangka, klub asal Spanyol, Sevilla, tertarik meminang jasanya. Ketertarikan Sevilla ini ternyata dibarengi keinginan Alexis Sanchez kembali ke Spanyol.


1. Sanchez Tertarik Tawaran Sevilla

Alexis Sanchez pemain Inter Milan

Dilansir oleh Football Italia, Sevilla tertarik mendatangkan Alexis Sanchez karena membutuhkan pemain baru untuk bersaing di papan atas musim depan.

Sejatinya Sevilla telah memiliki sederet penyerang apik dan bahkan sempat memiliki Anthony Martial. Namun, pemain pinjaman dari Manchester United itu belum tampil apik.

Baca Juga

Penampilan buruk Martial membuat Sevilla enggan mempermanenkannya pada musim panas nanti dan akan memulangkannya ke Man United.

Kepergian Martial ini lah yang membuat Sevilla kemudian tertarik mendatangkan Sanchez yang ingin pergi dari Inter.

Sevilla merasa Sanchez masih memiliki sisa-sisa kekuatan untuk bermain di level teratas, dan masih mempunya kualitas yang mumpuni.

Baca Juga

Apalagi Sanchez punya catatan cukup apik, yakni mencetak 20 gol dan 23 assist bersama Inter sejak bergabung pada 2019 lalu.

Kebetulan Sanchez sendiri terpikir untuk kembali ke Spanyol, di mana ia pernah menghabiskan kariernya di negeri Matador bersama Barcelona sejak 2011 hingga 2014.


2. Inter Datangkan Mkhitaryan

Henrikh Mkhitaryan (kiri) berduel memperebutkan bola di laga Vitesse vs AS Roma. (Foto: REUTERS/Piroschka Van De Wouw)

Inter Milan melakukan transfer kilat untuk membajak bintang AS Roma, Henrikh Mkhitaryan di musim panas 2022 ini.

Bagaimana tidak, tanpa butuh rumor berbelit-belit Henrikh Mkhitaryan diisukan segera melakukan tes medis dengan I Nerazzurri.

Baca selengkapnya: Transfer Super Kilat! Inter Milan Selangkah Lagi Resmikan Bintang AS Roma

Bursa TransferInter MilanSevillaAlexis SanchezBerita Bursa Transfer

Berita Terkini