x

PT LIB Menggaransi Jadwal Kick-Off Liga 1 Masih On The Track

Sabtu, 2 Juli 2022 23:45 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita. Foto: Arif Rahman/Indosport.com

INDOSPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggaransi kick-off Liga 1 musim 2022/2023 masih on the track alias sesuai dengan ketetapan awal.

Itu artinya, jadwal laga pertama Liga 1 masih mengacu pada 27 Juli 2022 mendatang. Lantaran PT LIB masih belum membeberkan perihal adanya potensi perubahan jadwal, apakah maju atau mundur.

Baca Juga

"Kami masih terus koordinasi dengan pihak pemerintah maupun kepolisian soal Liga 1," ujar Direktur LIB, Akhmad Hadian Lukita, saat hadir di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (02/07/22).

"Komunikasi terus kami bangun terkait jadwal dan draf Liga 1 dengan kepolisian," ujar Lukita.

Penentuan jadwal kick-off yang belum bisa dipastikan akibat sejumlah pertimbangan. Salah satunya perihal penonton yang tergambar selama gelaran Piala Presiden kali ini.

Baca Juga

Kendati pada babak penyisihan grup lalu, ada insiden yang menewaskan dua suporter. Yaitu ketika Persib Bandung menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (17/06/22) lalu.

"Antusiasme penonton sudah cukup bagus. Kami harus jalan terus," tandas Lukita.

Bahas Regulasi

Kick-off Liga 1 yang diklaim on the track itu lantas segera ditindaklanjuti oleh LIB pekan depan. Yaitu dengan membahas susunan regulasi maupun draf jadwal bersama 18 klub Liga 1.

Baca Juga

"Manager meeting akan kita lakukan secara virtual, karena sejumlah klub sedang sibuk (di masa pramusim)," tutur Akhmad Hadian Lukita.

"Kami terus membahas draf jadwal, regulasi dan perlu mendapat masukan dari klub bagaimana," tambah dia.


1. Penggawa Persija Akui Timnya Lebih Pilih Fokus untuk Liga 1

Rezaldi Hehanusa, Firza Andika, dan Syahrian Abimanyu menghadiri acara Meet and Greet di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (30/6/22).

Sementara itu, di tempat lainnya fullback Persija Jakarta, Firza Andika, angkat suara mengenai penampilan jeblok Persija Jakarta di ajang Piala Presiden 2022, Sabtu (02/07/22).

Persija Jakarta memang tampil jeblok di turnamen Piala Presiden 2022. Dalam ajang pramusim tersebut, Tim Macan Kemayoran gagal lolos dari fase grup dan menjadi juru kunci grup B.

Baca Juga

Dari empat laga yang dilakoni, Persija Jakarta semua menelan kekalahan. Terkait hal ini, Firza Andika selaku penggawa Persija Jakarta memberikan pembelaan.

Firza mengatakan memang turnamen Piala Presiden 2022 tidak masuk dalam skema Thomas Doll selaku pelatih.

"Karena pelatih bilang ini bukan skema kita dan tak ada target, lalu banyak rotasi pemain," kata Firza kepada awak media.

Baca Juga

Firza menambahkan, seluruh pemain Persija Jakarta juga bermain sangat hati-hati di Piala Presiden 2022. Sebab mereka tidak mau cedera agar bugar di ajang Liga 1 yang dimana panggung pertarungan sesungguhnya.

"Jadi kami pemain sebenarnya sangat siap. Tapi kami hindari cedera dan hati-hati main dan siapnya di Liga 1," terang mantan pemain Persikabo 1973 itu.

Baca Juga

Semenjak bergabung dengan Persija pada musim ini, Firza Andika melihat perbedaan. Banyak yang tidak didapat dari latihan di klub sebelumnya.

"Latihan fisik dan taktik benar-benar beda dari klub sebelumnya. Kami diajarkan fisik yang kuat dan belajar main bawah tak boleh bola atas," pungkasnya

Liga IndonesiaLiga 1PT Liga Indonesia Baru (PT LIB)Berita Liga 1Akhmad Hadian Lukita

Berita Terkini