x

Takluk dari Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Piala Presiden 2022, Pelatih PSS Berharap Keajaiban

Jumat, 8 Juli 2022 14:22 WIB
Kontributor: Prabowo | Editor: Isman Fadil
Skuad PSS Sleman di Piala Presiden 2022. Foto: pialapresiden.id

INDOSPORT.COM - Hasrat PSS Sleman untuk memetik poin penuh di laga leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 harus pupus.

Bertanding melawan Borneo FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis (07/07/22) malam, skuat berjuluk Super Elang Jawa takluk 0-2.

Baca Juga

Kekalahan ini tentunya membuat langkah PSS di leg kedua nanti akan terasa lebih berat. Ini karena tim dengan warna kebesaran hijau itu harus bertandang ke Samarinda.

Kekalahan menyakitkan karena dua gol yang terjadi di babak pertama itu membuat pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro harus memutar otak lebih keras.

Baca Juga

Ini karena dua gol yang terjadi adalah akibat kesalahan yang dilakukan pemain PSS sendiri sebelum akhirnya dimanfaatkan oleh pemain lawan. Hal ini juga diakui Seto Nurdiyantoro bakal menjadikan bahan evaluasi di skuadnya.

Baca Juga

“Tentunya kita kecewa dengan hasil yang ada. Pada babak pertama gol lebih banyak dari kesalahan kami, gol kedua juga hampir sama prosesnya itu pasti akan menjadikan evaluasi untuk kami," kata Seto.


1. Berharap Keajaiban

Latihan tim PSS Sleman jelang dua laga sisa fase grup A Piala Presiden 2022. Foto: Prabowo/INDOSPORT

Seto menambahkan, timnya sudah dapat lebih meningkatkan permainan dan menciptakan beberapa peluang namun sayang tidak ada gol yang tercipta.

Dengan kekalahan dari Borneo FC ini, peluang PSS untuk lolos ke final Piala Presiden 2022 tentu semakin sulit. Karena dengan kondisi saat ini, PSS harus menang dengan selisih tiga gol atau lebih untuk bisa lolos ke partai puncak.

Baca Juga

"Peluang kita PSS pasti masih ada meski kecil. Ya kita enggak tahu, tunggu keajaiban Tuhan."

Baca Juga

"Kita akan tetap fokus berjuang maksimal,” tegas Seto Nurdiyantoro.

Baca Juga

Sesuai jadwal yang ada, PSS akan menjalani laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur pada Senin (11/07/22) mendatang.


2. Penuh Kejutan

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro.

PSS sendiri terbilang tampil cukup mengejutkan di sepanjang Piala Presiden 2022 ini. Tergabung di Grup A, Dave Mustaine dkk terbilang tak diunggulkan karena harus bersaing dengan tim-tim macam Persis Solo, PSIS Semarang hingga Dewa United dan Persita Tangerang.

Namun nyatanya, PSS mampu tampil sebagai runner up Grup A dan menemani PSIS Semarang. Bahkan di babak perempat final, PSS juga mampu menggulingkan raksasa Persib di Bandung yang tentunya jauh lebih diunggulkan
 

PSS SlemanBorneo FCLiga IndonesiaSeto NurdiyantoroPiala Presiden 2022

Berita Terkini