x

'Kung Fu' Borneo FC Tak Diberi Kartu, Aremania Serbu Akun IG Wasit yang Tak Aktif 8 Tahun

Senin, 18 Juli 2022 20:36 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
Viral tendangan 'kung fu' pemain Borneo FC, Agung Prasetyo di final Piala Presiden 2022, Aremania menyerbu akun Instagram milik wasit Fariq Hitaba.

INDOSPORT.COM - Viral tendangan 'kung fu' pemain Borneo FC, Agung Prasetyo di final Piala Presiden 2022, Aremania menyerbu akun Instagram milik wasit Fariq Hitaba.

Sebagaimana diketahui, babak final Piala Presiden 2022 antara Borneo FC vs Arema FC baru saja digelar Minggu (17/07/22) malam, di Stadion Segiri, Samarinda.

Baca Juga

Hanya bermain imbang 0-0, Arema FC dipastikan merengkuh trofi juara Piala Presiden 2022, karena sebelumnya sudah unggul 1-0 atas Borneo FC di final leg 1.

Meski sukses meraih gelar ketiga mereka di Piala Presiden 2022, laga final ini belum membuat Arema FC senang, karena ada insiden tak enak yang terjadi di lapangan.

Pada menit ke 32, pemain Borneo FC, Agung Prasetyo ingin merebut bola dari Gian Zola, tetapi ia mengangkat kakinya terlalu tinggi, seperti tendangan kung fu.

Baca Juga

Kaki Agung Prasetyo nyaris mengenai kepala Gian Zola, sebuah pelanggaran yang fatal. Akan tetapi, wasit justru tidak memberi kartu sama sekali pada pemain Borneo FC.

Para pemain Arema FC melayangkan protes atas keputusan wasit, tapi justru wasit memberi kartu kuning pada Adam Alis karena dianggap protes berlebihan.

Usut punya usut, wasit yang memimpin pertandingan final leg 2 Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri itu adalah Yudi Nurcahya, pengadil asal Jawa Barat.

Baca Juga

Namun, netizen dan banyak di antaranya adalah Aremania, justru menyerang wasit lainnya, yang memimpin laga final leg 1 Piala Presiden 2022, yakni Fariq Hitaba.


1. Aremania Salah Alamat?

Pertandingan antara Borneo FC vs Arema FC Piala Presiden 2022. Foto: MO Arema FC

Ada-ada saja ulah netizen yang ingin membela tim sepak bola favoritnya di ajang pramusim Piala Presiden 2022.

Merasa Arema FC dizolimi karena nyaris jadi korban 'kung fu' Borneo FC, mereka pun mencari akun Instagram sang wasit untuk di-doxing dengan banyak komentar.

Baca Juga

Wasit Yudi Nurcahya diketahui memiliki akun Instagram yang di-private, demikian pula dengan akun IG wasit Fariq Hitaba.

Namun, ada satu akun Instagram lawas Fariq Hitaba, yang terakhir kali aktif pada tahun 2014 lalu, atau sudah delapan tahun.

Netizen pun meluapkan kekesalannya dengan membanjiri komentar di akun Instagram milik Fariq Hitaba, yang sudah tidak aktif dalam delapan tahun terakhir.

Baca Juga

Terpantau, belum 24 jam sejak final Piala Presiden 2022 selesai, akun Instagram @fariqhitaba sudah diserbu oleh netizen, hingga lebih dari sebelas ribu komentar.

Selain akun Instagram pribadi milik wasit, akun Instagram PSSI, Piala Presiden, dan juga Borneo FC juga diserbu oleh netizen dengan komentar bernada protes ke wasit.

Baca Juga

Faktanya, wasit Yudi Nurcahya yang memimpin pertandingan final Borneo FC vs Arema FC, juga meraih penghargaan sebagai wasit terbaik Piala Presiden 2022.

Hal ini yang mungkin membuat Aremania tidak puas, meskipun tim kebanggaannya sukses menjuarai Piala Presiden 2022.


2. Daftar Peraih Penghargaan Piala Presiden 2022

Arema FC Juara usai mengalahkan Borneo FC di Piala Presiden 2022. Foto: pialapresiden.id

Juara: Arema FC

Runner up: Borneo FC

Fairplay Team: Borneo FC

Top skorer: Matheus Pato/Borneo FC (6 gol)

Best player: Adilson Maringa/Arema FC

Best young player: Fajar Fathur Rahman/Borneo FC

Wasit: Yudi Nurcahya

Asisten Wasit: Bambang Syamsudar dan Azizul Hanafiah

Asisten Wasit Tambahan: Aprisman Aranda dan Faulur Rosy

Wasit Cadangan: Rusdi Muksin

AremaniaBorneo FCPiala PresidenAdam Alis SetyanoAremaWasitGian ZolaLiga IndonesiaArema FCFariq HitabaAgung PrasetyoPiala Presiden 2022

Berita Terkini