x

Liga 1: Jamu Persik Kediri, Persita Tidak Bisa Mainkan Bek Asing Asal Argentina

Sabtu, 23 Juli 2022 13:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Persita Tangerang tak bisa mainkan bek asingnya saat menjamu Persik Kediri pada pekan pertama Liga 1 di Indomilk Arena, Senin (25/07/23). Foto: Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Persita Tangerang akan menjamu Persik Kediri pada pekan pertama Liga 1 di Indomilk Arena, Senin (25/07/23).  Akan tetapi, skuad Pendekar Cisadane masih 'pincang'. 

Persita dipastikan hanya bisa mainkan pemain lokal untuk posisi bek saat lawan Persik. Pasalnya, legiun asing, Agustin Cattaneo, baru tiba di Indonesia, Sabtu (23/07/22). 

Baca Juga

Pelatih Persita, Angel Alfredo Vera, dan manajer tim, I Nyoman Suryanthara, telah mengabarkan hal tersebut jelang pertandingan perdana.

"Agustin tidak bisa main lawan Persik, dia belum datang," kata Alfredo Vera

"Iya Agustin nanti baru datang Sabtu ini, jadi dia tidak mungkin dimainkan lawan Persik," kata pelatih asal Brasil tersebut.

Baca Juga

Saat perkenalan skuad Persita, dua hari lalu di Tangerang, nama Agustin memang telah diumumkan. Hanya saja, pemain 33 tahun itu belum menampakan batang hidungnya. 

Agustin jadi pemain asing terakhir yang direkrut Persita untuk Liga 1 musim ini. Sebelumnya sudah ada Bae Shin-Yeong (Korea Selatan) dan Ramiro Fergonzi dan Ezequiel Vidal asal Argentina.

Dia didatangkan untuk menutup kelemahan Persija sejak musim lalu. Pasalnya, tim Ungu Barat tak pakai jasa pemain asing di lini belakang di musim 2021. 

Baca Juga

Agustin terakhir bermain untuk Club Comunicaciones dari kasta ketiga Liga Argentina. Dia telah tampil 15 pertandingan sepanjang 2022 dengan torehan satu gol berdasarkan catatan Soccerway. 

Sepanjang kariernya, Agustin selalu bermain di Liga Argentina dan membela sejumlah klub seperti CSD Tristan Suarez, Olimpo, Platense hingga Deportivo Armenio, sebelum akhirnya berlabuh di Liga 1. 


1. Wajib Menang

Pelatih klub Liga 1 Persita Tangerang, Alfredo Vera. Foto: Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com

Sementara untuk lawan Persik, pelatih Persita Tangerang Alfredo Vera menegaskan timnya wajib mengincar kemenangan di laga perdana Liga 1. 

Dia meninginkan tiga poin supaya hal tersebut bisa membakar semangat pemain dan para suporter yang sudah diizinkan datang ke stadion. 

Baca Juga

"Mungkin akan ada ekspektasi besar karena ini pertandingan pertama, apalagi sudah lama suporter tidak hadir ke stadion. 

"Jadi, semua pemain juga pasti bisa memberikan yang terbaik untuk mendapatkan tiga poin penting ini,” ucapnya.

Musim lalu, Persita dan Persik bersaing ketat. Tim Ungu Barat menempati peringkat ke-12 klasemen akhir Liga 1. Sedangkan Ungu Timur unggul satu tempat yakni di urutan 11. 

Baca Juga

2. Aroma Argentina

Pemain asing anyar Persita asal Argentina untuk Liga 1 musim 2022/2023, Ezequiel Vidal. Foto: Persita Tangerang

Sebelumnya Persita Tangerang belum lama ini sudah mendatangkan pemain asal Argentina lainnya yakni, Ezequiel Vidal.

Pemain tersebut diplot untuk melengkapi komposisi lini tengah mereka jelang tampil di Liga 1 musim 2022/23. 

Dititahkan untuk menjadi gelandang serang tim Persita Tangerang, kedatangan Vidal juga disebut-sebut sebagai senjata tambahan untuk mengarungi kompetisi.

Ezequiel Vidal perdana merumput bersama skuat Persita Tangerang pada laga turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Ezequiel Vidal bermain dalam tiga laga Persita Tangerang di Piala Presiden 2022, yakni melawan Persis Solo, Dewa United dan PSS Sleman.

Walau baru pertama kali tampil di Liga 1, namun gelandang berkebangsaan Argentina tersebut mampu bermain impresif bahkan menciptakan satu assist buat Pendekar Cisadane.

Baca selengkapnya: Gelandang Asing Anyar Persita Tampil Impresif, Viola Tangsel: Gaya Mainnya Kayak Firman Utina

Persita TangerangPersik KediriLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2022-2023

Berita Terkini