x

Demi Bela Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Rela Bongkar Boroknya Sendiri di Manchester United

Selasa, 20 September 2022 20:46 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes usai Kalah di Liga Inggris REUTERS-David Klein

INDOSPORT. COM - Bruno Fernandes, gelandang Manchester United, melancarkan pembelaan atas hujan kritik yang belakangan membanjiri rekan setimnya, Cristiano Ronaldo.

Performa Ronaldo bersama MU memang kerap disorot, akibat tampil kurang memuaskan di awal perjalanan musim 2022/23.

CR7 sejauh ini baru bisa mencetak satu gol, dari total delapan kali kesempatan bermain mengisi lini depan Setan Merah.

Baca Juga

Satu-satunya gol torehan Ronaldo tercipta saat ia menjalani penampilannya yang ke-8, yakni dalam matchday kedua Grup E Liga Europa kontra Sheriff Tiraspol.

Tujuh penampilan sebelumnya, megabintang Portugal itu secara beruntun selalu gagal mencatatkan namanya di papan skor.

Tak hanya ketajamannya yang menurun, Ronaldo juga harus mendapati kenyataan tersingkir dari skuat utama.

Delapan penampilan yang sudah dilakoninya, Ronaldo cuma tiga kali turun sejak menit awal, sedangkan lima sisanya bertindak selaku pemain pengganti.

Makin terasa miris, lantaran Man United malah lebih sering ketiban sial jika memainkan Ronaldo sebagai starter.

Man United menderita dua kekalahan dan hanya bisa sekali menang, dari tiga pertandingan yang mana Ronaldo dimainkan sejak menit awal.

Segala catatan tadi seakan menjadi pertanda, bahwa tuah Ronaldo yang musim sebelumnya masih sangar, mungkin sekarang sudah benar-benar habis.


1. Bruno Fernandes Bela Cristiano Ronaldo

Bruno Fernandes gagal mengeksekusi penalti di laga Arsenal vs Man United (23/04/22). (Foto: REUTERS/David Klein)

Melihat Ronaldo terus disudutkan, Bruno Fernandes yang merupakan rekan setim di Man United, coba angkat suara melontarkan pembelaan.

Nasib Bruno pada awal musim 2022/23, memang lebih beruntung dibanding Ronaldo, karena masih mendapatkan tempat di skuat utama MU.

Namun Bruno mengakui, bahwa rangkuman performanya sekarang tidak benar-benar lebih baik daripada yang diperlihatkan CR7.

"Empat laga terakhir Liga Inggris yang saya lakoni, saya bermain tanpa Ronaldo di barisan starter. Hasilnya, saya cuma bisa mencetak satu gol saja," kata Bruno melansir Metro.

"Intinya, ini bukan salah Ronaldo, sebab ada yang namanya momentum. Kadang seorang pemain harus dirundung momentum buruk. Kadang pula ada waktunya seorang pemain diberkahi momentum bagus," tambahnya.

Baca Juga

Bruno pun masih amat yakin, kalau sebenarnya Man United masih membutuhkan kualitas Ronaldo di lini depan.

Menurut Bruno, CR7 tetaplah merupakan seorang predator ulung yang bisa mencetak banyak gol, asalkan didukung dengan suplai umpan memadahi.

"Bermain bersama Ronaldo merupakan sebuah pengalaman yang luar biasa. Selama Anda mampu memberikannya umpan yang tepat, dia pasti akan mencetak banyak gol," ungkap Bruno.

Selain di MU, Bruno sejatinya punya banyak kesempatan lain merumput bareng Ronaldo, ketika keduanya sama-sama membela Timnas Portugal.

Bruno pun berani menyebut, kalau kehadiran Ronaldo di skuat utama Portugal, sangat membantunya untuk terus tampil apik.

"Saya bermain dengannya di tim nasional. Kehadiran Ronaldo begitu ditakuti lawan, sehingga mampu menciptakan ruang lebih buat saya dan pemain lain," ucapnya.

"Misalnya, ketika saya mencetak dua gol melawan Makedonia Utara. Satu gol saya tercipta berkat assist Ronaldo. Satu gol saya yang lainnya, assist berasal dari rekan setim yang memanfaatkan ruang di belakang Ronaldo," ucap Bruno.


2. Manchester United Incar Penyerang Andalan Brentford

Ivan Toney, striker Brentford. Foto: REUTERS/Andrew Couldridge

Raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, dikabarkan tertarik untuk membajak bintang Brentford yang tengah naik daun, Ivan Toney.

Sebelumnya, berkat penampilan impresifnya bersama Brentford, Ivan Toney menjadi wajah baru yang dipanggil Gareth Southgate ke Timnas Inggris.

Salah satu alasan mengapa Southgate memanggil Toney ke skuad The Three Lions jelang laga Nations League kontra Italia dan Jerman tampaknya tidak lepas dari lima gol yang dicetak dalam enam penampilan.

Baca Juga

Dengan demikian, Southgate bakal mempunyai opsi lain kendati sang pelatih juga memiliki mesin gol nan berbahaya dalam diri Harry Kane.

Mantan bintang Watford, Troy Deeney, juga sempat berujar bahwa Ivan Toney bakal lebih cocok jika berlabuh ke Chelsea, seperti dilansir dari Metro.

Baca Selengkapnya: Boom! Manchester United Bakal Bajak Bintang Brentford yang Tengah Naik Daun

Manchester UnitedCristiano RonaldoLiga InggrisBruno Fernandes

Berita Terkini