x

Hasil UEFA Nations League Prancis vs Austria: Kylian Mbappe Bawa Les Bleus Raih Kemenangan Perdana

Jumat, 23 September 2022 05:33 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Aksi Kylian Mbappe di laga UEFA Nations League antara Prancis vs Austria REUTERS/Christian Hartmann

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan UEFA Nations League A Grup 1 musim 2022-2023 antara Prancis vs Austria pada Jumat (23/09/22) dini hari WIB.

Pertandingan kelima kompetisi UEFA Nations League A Grup 1 antara Prancis vs Austria baru saja selesai tersaji di Srade de France.

Baca Juga

Dalam duel tersebut, Prancis akhirnya berhasil meraih tiga poin perdana. Bermain di depan pendukungnya, Les Bleus sukses menang dengan skor 2-0 atas Austria.

Dua gol pasukan Didier Deschamps mampu dicetak oleh bintang PSG yakni Kylian Mbappe dan bomber AC Milan, Olivier Giroud.

Baca Juga

Hasil ini membuat Prancis keluar dari posisi juru kunci UEFA Nations A Grup 1. Mereka menggusur Austria dengan mengoleksi lima poin dari lima laga.

Jalannya Pertandingan:

Bermain mengandalkan sejumlah nama-nama tenar seperti Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Raphael Varane hingga Olivier Giroud, Prancis langsung tampil dominan sejak menit awal babak pertama.

Baca Juga

Beberapa peluang mampu diciptakan oleh tuan rumah yang mengancam gawang Austria. Sebaliknya, lewat skema serangan balik, tim tamu juga kerap memberi ancaman.

Akan tetapi, hingga wasit meniupkan peluit akhir babak pertama tidak ada gol yang diciptakan kedua tim. Prancis harus puas mengakhiri 45 menit pertama dengan skor kaca mata.


1. Jalannya Babak Kedua Prancis vs Austria

Aksi Kylian Mbappe di laga UEFA Nations League antara Prancis vs Austria REUTERS/Christian Hartmann

Seusai jeda, Prancis yang tidak ingin terdegradasi ke UEFA Nations League B langsung memberi tekanan sejak peluit babak kedua dibunyikan.

Pertandingan baru berjalan 10 menit, Prancis akhirnya berhasil pecah telur. Kylian Mbappe membuat tuan rumah unggul 1-0 atas Austria.

Baca Juga

Gol ini membuat mental para pemain besutan Didier Deschamps semakin bersemangat. Hanya lima menit berselang, bomber AC Milan yakni Olivier Giroud sukses menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Baca Juga

Setelah unggul dua gol tanpa balas, sang pelatih Didier Deschamps melakukan sejumlah pergantian.

Baca Juga

Seperti Olivier Giroud yang ditarik keluar digantikan Christopher Nkunku. Kemudian Ousmane Dembele masuk menggantikan Antoine Grezmann.

Akan tetapi, adanya sejumlah tenaga baru tidak mampu membuat skor bertambah. Prancis mengakhiri pertandingan dengan keunggulan 2-0 atas Austria.


2. Susunan Pemain Prancis vs Austria di UEFA Nations League

Susunan Pemain Prancis vs Austria di UEFA Nations League.

Prancis: Mike Maignan (GK)(Alphonse Areola 46'); Jules Kounde (William Saliba 23'), Raphael Varane, Benoit Badiashile Mukinayi; Jonathan Clauss, Aurelien Tchouameni, Youssouf Fofana, Ferland Mendy; Antoine Griezmann (Ousmane Dembele 79'); Olivier Giroud (Christopher Nkunku 78'), Kylian Mbappe (Randal Kolo Muani 90').

Austria: Patrick Pentz (GK); Christopher Trimmel, Philipp Lienhart, David Alaba (Stefan Posch 70'), Maximilian Wober; Marcel Sabitzer (Romano Schmid 69'), Xaver Schlager, Nicolas Siewald, Andreas Weimann (Dejan Ljubicic 50'); Marko Arnautovic (Michael Gregoritsch 64'), Karim Onisiwo (Christoph Baumgartner 64').

PrancisOlivier GiroudAustriaBola InternasionalHasil PertandinganKylian MbappeUEFA Nations League

Berita Terkini