x

Prediksi Liga Italia: Sassuolo vs Inter Milan, Baku Hantam 2 Tim Papan Tengah

Jumat, 7 Oktober 2022 14:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Prediksi pertandingan antara Sassuolo vs Inter Milan (Liga Italia).

INDOSPORT.COM - Berikut prediksi Liga Italia (Serie A) 2022-2023 pekan kesembilan yang mempertemukan dua tim papan tengah, yakni Sassuolo vs Inter Milan.

Pertandingan Liga Italia antara Sassuolo vs Inter Milan akan berlangsung di Stadio Citta del Tricolore pada Sabtu (8/10/22) malam pukul 20.00 WIB.

Baca Juga

Sudah disebutkan sebelumnya bahwa laga ini akan menjadi 'baku hantam' bagi dua tim papan tengah. Siapa pun tim yang berhasil meraih tiga poin, akan memimpin di atas.

Sassuolo untuk sementara unggul atas Inter Milan di posisi kedelapan klasemen. Walau sama-sama mengoleksi 12 poin, Inter kalah produktivitas gol dari rivalnya itu.

Inter Milan tertahan di peringkat sembilan lantaran meraih empat kemenangan, tapi juga sempat mengalami empat kekalahan, kebobolan 13 gol hingga pekan kedelapan.

Baca Juga

Namun, skuat besutan Simone Inzaghi membawa kabar baik, setelah sebelumnya berhasil menang 1-0 atas Barcelona di Liga Champions, saat bermain di San Siro Italia.

Namun, Sassuolo juga memiliki rekor mentereng, setelah sebelumnya sukses membekuk Salernitana dengan skor 5-0 tanpa balas, saat bermain di kandangnya.

Pada pertemuan terakhir kedua tim, Sassuolo berhasil mempermalukan Inter Milan di Giuseppe Meazza, ketika Giacomo Raspadori dkk menaklukkan tuan rumah 2-0.

Baca Juga

Namun, Sassuolo terakhir kali mengalahkan Inter di kandang mereka pada Agustus 2018, padahal laga pekan ini justru akan dihelat di hadapan pendukung mereka sendiri.

INDOSPORT memprediksi jika Inter Milan akan memberikan perlawanan sengit pada Sassuolo, dan berhasil mencuri tiga poin untuk menanjak naik ke papan atas.


1. Prediksi Susunan Pemain

Selebrasi Hakan Calhanoglu bersama pemain Inter Milan.

Sassuolo (4-3-3): Consigli; Toljan, Erlic, Ferrari, Rogerio; Frattesi, Lopez, Thorstvedt; Lauriente, Pinamonti, Konradsen Ceide.

Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Asllani, Calhanoglu, Dimarco; Martinez, Dzeko

Baca Juga

Player to Watch:

Sassuolo: Andrea Pinamonti

Andrea Pinamonti tak tergantikan dalam susunan pemain Sassuolo hingga pekan kedelapan Liga Italia. Pekan ini, ia akan menghadapi sang mantan terindah, Inter Milan.

Andrea Pinamonti sendiri berkontribusi melesakkan dua gol untuk Sassuolo, termasuk saat pesta gol ke gawang Salernitana, sepekan lalu.

Hanya saja, cukup disayangkan stamina Pinamonti kerap mendapat evaluasi, lalu ia digantikan di babak kedua. Menjamu sang mantan, ia berambisi untuk bermain penuh.

Baca Juga

Inter Milan: Hakan Calhanoglu

Hakan Calhanoglu menjadi juru selamat Inter Milan kala menghadapi Barcelona di Liga Champions. Ia melesakkan gol tunggal yang membuat raksasa Spanyol itu kalah.

Dengan euforia tersebut, Hakan Calhanoglu diprediksi akan kembali menjadi andalan lini tengah Inter Milan, guna mengacak-acak formasi Sassuolo dan membukukan gol.

Baca Juga

Di Liga Italia sendiri, Hakan Calhanoglu sudah berkontribusi melesakkan satu gol ke gawang Spezia, dan satu assist yang lantas diteruskan oleh Nicolo Barella menjadi gol.


2. Statistik Sassuolo vs Inter Milan

Prediksi pertandingan antara Sassuolo vs Inter Milan (Liga Italia).

5 Pertandingan Terakhir Sassuolo

02/10/22 Sassuolo 5-0 Salernitana
18/09/22 Torino 0-1 Sassuolo
11/09/22 Sassuolo 1-3 Udinese
04/09/22 Cremonese 0-0 Sassuolo
31/08/2022 Sassuolo 0-0 AC Milan

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

05/10/22 Inter Milan 1-0 Barcelona
02/10/22 Inter Milan 1-2 AS Roma
18/09/22 Udinese 3-1 Inter Milan
14/09/22 Viktoria Plzen 0-2 Inter Milan
11/09/22 Inter Milan 1-0 Torino

Head To Head Sassuolo vs Inter Milan

21/02/22 Inter Milan 0-2 Sassuolo
03/10/21 Sassuolo 1-2 Inter Milan
08/04/21 Inter Milan 2-1 Sassuolo
28/11/20 Sassuolo 0-3 Inter Milan
25/06/20 Inter Milan 3-3 Sassuolo

Prediksi INDOSPORT

Sassuolo 30%
Imbang 30%
Inter Milan 40%

ItaliaSerie A ItaliaInter MilanSassuoloPrediksiHakan CalhanogluLiga ItaliaBerita Liga ItaliaAndrea PinamontiJadwal Serie A

Berita Terkini