x

Indonesia Tak Disanksi FIFA Terkait Tragedi Kanjuruhan, Netizen Soroti Jokowi yang Tak 'Ajak' PSSI

Sabtu, 8 Oktober 2022 00:03 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Prio Hari Kristanto
Presiden Jokowi jadi sorotan netizen setelah tak menyebutkan sama sekali PSSI di dalam pidatonya terkait potensi sanksi dari FIFA terhadap Tragedi Kanjuruhan.

INDOSPORT.COM – Presiden Jokowi kini menjadi sorotan netizen setelah tak menyebutkan sama sekali PSSI di dalam pidato laporannya terkait potensi sanksi dari FIFA terhadap Tragedi Kanjuruhan.

Indonesia secara resmi telah bebas dari potensi sanksi FIFA yang sebelumnya akan didapatkan terkait Tragedi Kanjuruhan, Sabtu (01/10/22) lalu.

Baca Juga

Kepastian bebasnya sepak bola Indonesia dari sanksi FIFA disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi lewat akun media sosial Instagram miliknya, Jumat (07/10/22) malam WIB.

Keputusan tersebut didapatkan setelah Presiden Jokowi melakukan kontak telepon langsung dengan presiden FIFA, Gianni Infantino.

Jokowi menyebut dirinya telah mendapat surat dari FIFA terkait pembebasan sanksi yang didapat oleh Indonesia tersebut.

Baca Juga

Tak hanya itu, Presiden Jokowi juga bersama-sama akan mengadakan langkah-langkah kolaborasi antara FIFA, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), dan pemerintah Indonesia.

Langkah-langkah kolaborasi tersebut dijelaskan Jokowi sebagai bentuk upaya pemerintah untuk memantau pengembangan sepak bola di Tanah Air.

Dalam pemaparan lanjutannya, Jokowi turut menuturkan bahwa FIFA juga akan berkantor di Indonesia demi mencapai tujuan dari langkah-langkah kolaborasi tersebut.

Baca Juga

Telah bebas dari sanksi dari FIFA, kini perhatian justru diperlihatkan oleh para netizen yang menyimak berita pidato Presiden Jokowi tersebut.

Netizen turut menyoroti pidato Presiden Jokowi yang sama sekali tidak menyebut PSSI di dalamnya.


1. Netizen Soroti Jokowi yang Tak Sebut PSSI

Presiden Jokowi menyerahkan bonus untuk peraih medali Olimpiade Tokyo.

Setelah Jokowi resmi melaporkan tentang nasib Indonesia terkait potensi sanksi yang akan didapat setelah Tragedi Kanjuruhan, kini netizen menyoroti hal lain dalam pidato presiden tersebut.

Netizen menyoroti pidato Presiden Jokowi yang berdurasi 3 menit 1 detik di Instagram tersebut yang sama sekali tidak menyebut PSSI.

Baca Juga

Tak ayal, komentar netizen pun berseliweran di dalam unggahan video pidato Presiden Jokowi tersebut.

“PSSI tidak disebutkan. Mantap,” tulis akun @yosua*********.

“PSSI g di sebut sama sekali...g ad gunanya...,” tulis @garda*********.

Baca Juga

Selain itu, imbas dari tak disebutnya PSSI dalam pidato tersebut turut membuat para netizen meragukan kinerja Federasi Sepak Bola Indonesia tersebut.

“PSSI engga becus, sampe RI1 turun tangan,” tulis @riky****.

“BTW FEDERASI GA GUNA ITU KEMANA YA,” tulis @tafa******.

Baca Juga

“Malu banget aslinya masalah sepakbola sampe pak presiden yang ngurusin,” tulis @achmad*******.


2. Ketum PSSI Diminta Netizen Mundur

Mochamad Iriawan alias Iwan Bule resmi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2019-2023 sesuai hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Pemilihan di Hotel Shangri-La, Jakarta, Sabtu (2/11/19).

Ketum PSSI, Mochamad Iriawan memberikan santunan kepada korban tragedi Kanjuruhan, netizen sibuk berikan kritikan.

Momen ini diunggah Iriawan dalam akun instagram pribadinya. Ia terlihat mengunjungi beberapa keluarga korban insiden di Stadion Kanjuruhan.

Dalam keterangannya Iriawan menuliskan “Hari ini saya mengunjungi rumah dari seorang ayah yang kedua anaknya menjadi korban insiden Kanjuruhan.”

“Semoga keluarga almarhum diberi ketabahan dan Allah memberi tempat terindah di sisi-Nya. Amin YRA,” pungkasnya.

Ketua PSSI yang kerap disapa Iwan Bule ini memberikan sejumlah bantuan kepada keluarga korban yang terdampak dari Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya: Ketum PSSI Iwan Bule Santuni Korban, Netizen Minta Mundur

FIFAPSSIJoko WidodoPresiden FIFAPresiden RIJokowiGianni InfantinoLiga IndonesiaArema FCTragedi Kanjuruhan

Berita Terkini