x

Adem, Ribuan Suporter Persis Solo Larut Dalam Gema Shalawat di Mangkunegaran

Rabu, 9 November 2022 11:26 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
Ribuan suporter hadir dalam acara Sambernyawa Bershalawat untuk merayakan HUT ke-99 Persis Solo di Lapangan Pamedan, Mangkunegaran, Selasa (8/11/22). (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Tak salah ketika Persis Solo memilih tema "Sambernyawa Bershalawat" pada perayaan HUT ke-99. Ribuan suporter larut dalam gema shalawat di Lapangan Pamedan Mangkunegaran, Selasa (8/11/22).

Hujan deras yang mengguyur hampir setiap malam sempat membuat khawatir. Pasalnya, acara ini berlangsung di lokasi terbuka tanpa atap.

Namun, apa yang dikhawatirkan tak terjadi. Justru acara Sambernyawa Bershalawat bersama Habib Ali bin Alwi Assegaf berlangsung di bawah keindahan malam yang terang.

Para pemain, pelatih dan ofisial dari tim senior, youth, tim putri Persis Solo bisa mengikuti acara dengan lancar. Mereka duduk bersama 3.500 suporter yang berdatangan dari penjuru kota untuk bershalawat bersama.

Sambil melantunkan shalawat, para suporter turut mengibarkan bendera yang biasa dibawa ke stadion. Acara ini turut diikuti warga Solo yang biasanya rutin bershalawat.

Baca Juga

Habib Ali yang memimpin acara merasakan kegembiraan saat bisa berkumpul bersama dalam gema shalawatan. Dia menyampaikan harapan supaya Persis Solo bisa berprestasi, utamanya menjadi juara Liga 1.

"Harapan saya di usia 99 tahun, mudah-mudahan dengan adanya niat dan semangat yang besar untuk Persis Solo juara Liga 1," ucap Habib Ali dalam acara tersebut.

Baca Juga

Harapan ini turut diungkapkan asisten pelatih Rasiman. Ketika naik ke panggung bersama Eky Taufik, Althaf Indie, dan Rian Miziar, dia menyampaikan bahwa sudah sepantasnya Persis berada di papan atas Liga 1.

Harapan ini juga bukan sekadar diucap di mulut. Persis terus melakukan segala hal positif untuk jangka panjang. Tim dari U-14, U-16, U-18, U-20 dan tim putri terus berlatih setiap hari.

"Alhamdulillah sekarang ada di Liga 1. Bukan tempat yang enak untuk bertempur. Kami mengarunginya dengan cukup sulit, namun dari proses demi proses ini, tim akan semakin membaik. Semoga kita bisa finis di posisi atas," tutur Rasiman.

Baca Juga

1. Langsung ke Johor Bahru

Caretaker Persis Solo, Rasiman. Foto: Persis Solo

Hal yang sama turut disuarakan manajer Persis Solo, Erwin Widianto. Timnya akan berusaha untuk terus menjadi kebanggaan warga Solo dan sekitarnya.

"Harapan kami semoga Persis Solo bisa membuat sejarah-sejarah baik untuk Surakarta lewat sepak bola," ucap Erwin Widianto singkat.

Sementara itu, Eky Taufik selaku kapten Persis menyebut prestasi tak bisa didapat dengan kerja sendiri. Makanya, Eky turut meminta dukungan suporter agar prestasi bisa terus didapat Laskar Sambernyawa.

"Ketika kita sudah berada di Liga 1, kami berharap suporter memberikan dukungan yang tak ada hentinya kepada Persis Solo," kata Eky.

Baca Juga

Para penggawa senior dari Persis Solo sendiri pulang lebih awal. Mereka langsung bersiap untuk terbang ke Malaysia, tepatnya Kota Johor Bahru, Rabu (9/11/22).

Di Johor Bahru, Persis Solo akan menjalani pemusatan latihan hingga 18 November mendatang. Mereka juga akan melakoni dua laga uji coba melawan Johor Darul Takzim dan Lion City Sailors.

Erwin Widianto mengatakan, agenda ini merupakan bagian dari undangan tim Johor Darul Takzim. Jawara Liga Super Malaysia itu akan memberikan fasilitas terbaik untuk Fabiano Beltrame dkk. menjalani latihan.

Baca Juga

Acara sendiri berjalan hingga pukul 21.45 WIB. Para suporter kemudian meninggalkan acara sembari menyuarakan chants dukungan untuk Persis.

Para suporter Persis Solo turut memberikan semangat kepada para pemain agar menjalani pemusatan latihan di Malaysia dengan lancar tanpa ada kendala.

MalaysiaPersis SoloSuporterLiga IndonesiaJohor Darul Ta'zimLiga 1Bola IndonesiaEky Taufik FebriantoRasimanBerita Liga 1Liga 1 2022-2023One Football

Berita Terkini