x

Liga 1 2022: Bak Langit dan Bumi, Barito Putera Bidik Kemenangan atas PSM Makassar

Selasa, 10 Januari 2023 11:09 WIB
Penulis: Martini | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Skuat Barito Putera di Liga 1 2022, jelang menghadapi Rans Nusantara FC. Hari ini mereka akan melakoni laga tunda kontra PSM Makassar.

INDOSPORT.COM - Meski seperti langit dan bumi di papan klasemen Liga 1 2022-2023, namun Barito Putera optimistis dalam membidik kemenangan atas PSM Makassar.

Barito Putera akan menjamu PSM Makassar di laga tunda Liga 1 2022, hari ini, Selasa (10/01/23), di Stadion Demang Lehman, Martapura, mulai pukul 15.00 WIB.

Jika menilik head to head, PSM Makassar kini bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 33 poin. Anak asuh Bernardo Tavares baru sekali merasakan kekalahan musim ini.

Sementara Barito Putera masih tertahan di zona merah klasemen sementara Liga 1, dengan capaian 14 poin, hasil dari tiga kemenangan dan lima hasil imbang.

Jika menilik pertemuan musim lalu, Laskar Antasari sempat menang dengan skor 2-0, namun di putaran kedua, mereka dibalas oleh Juku Eja dengan kemenangan 2-1.

Baca Juga

Maka, kedua tim sama-sama punya kans untuk meraih kemenangan di pertemuan hari ini. Hanya saja, PSM Makassar lebih diunggulkan sebagai pemuncak klasemen.

Melihat situasi itu, asisten pelatih Barito Putera, Isnan Ali angkat bicara. Menurut mantan pemain Timnas Indonesia itu, tak ada alasan untuk kalah dari skuat Juku Eja.

Baca Juga

Apalagi Barito Putera bermain di kandang, disaksikan oleh ribuan suporter sendiri. Maka, tiga poin adalah harga mati.

Dengan statusnya sebagai asisten pelatih, mendampingi Rodney Borges Goncalves, Isnan Ali mengaku telah menyiapkan tim dengan baik menghadapi PSM Makassar.

"Seluruh pemain sudah siap untuk berjuang. Karena kita main di kandang, tak ada alasan membuang kesempatan meraih tiga poin," ucap Isnan Ali dalam sesi jumpa pers.

Baca Juga

1. Rafael Silva vs Gustavo Tocantins, Siapa Lebih Diandalkan?

Laga BRI Liga 1 antara Barito Putera vs Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Selasa (20/12/22). (Foto: Instagram@psbaritoputeraofficial)

Perbedaan jarak di papan klasemen juga menjadi sorotan Isnan Ali. Namun, ia tidak akan menyurutkan semangat para pemain Barito Putera untuk menjegal tim tamu.

Apalagi, grafik permainan Laskar Antasari terus meningkat. Dua laga terkini berakhir dengan kemenangan, skor 2-0 saat bersua Bhayangkara FC, dan skor 3-0 atas Persita.

"Kami tidak melihat PSM di peringkat pertama, tapi kami lebih memilih untuk fokus mempersiapkan diri di pertandingan besok," tegas Isnan Ali.

Selain itu, striker Rafael Silva sedang on fire, mencetak gol secara beruntun di beberapa pertandingan terakhir. Saat ini ia mencetak 9 gol dan masuk jajaran top skorer Liga 1.

Namun, baru-baru ini Barito Puters juga baru mendatangkan striker asing asal Brasil, Gustavo Tocantins. Belum diketahui apakah sang striker sudah bisa bermain atau tidak.

Baca Juga

Pasalnya, Isnan Ali mengaku belum tahu sejauh mana proses administrasi sang pemain, dan regulasi bursa transfer Liga 1.

"Siapapun yang bermain harus siap. Saya tidak tahu apakah pemain baru sudah bisa dimainkan atau tidak," ungkap Isnan Ali.

"Kalaupun main, itu sesuatu yang positif, karena bisa menambah amunisi kita," pungkas asisten pelatih Barito Putera.

Baca Juga

Sementara itu, bek muda Barito Putera, Yuswanto Aditya mengaku antusias bisa kembali bertanding di Stadion Demang Lehman, di hadapan suporter sendiri.

"Saya sangat antusias bisa kembali main di kandang. Setelah dua kemenangan kemarin, menjadi acuan motivasi buat kita. Kami lebih siap karena main di kandang sendiri," tegas Yuswanto.

Menarik untuk menantikan jalannya laga tunda Liga 1 2022-2023 antara Barito Putera vs PSM Makassar, hari ini, Selasa (10/01/23).

Baca Juga
Barito PuteraPSM MakassarIsnan AliRafael da SilvaLiga IndonesiaRafael SilvaLiga 1Yuswanto AdityaBerita Liga 1Liga 1 2022-2023

Berita Terkini