x

Jelang Arsenal vs Man United, Erik ten Hag Sudah Punya 'Jimat' Pengganti Casemiro

Jumat, 20 Januari 2023 21:10 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Jelang laga Liga Inggris (Premier League) antara Arsenal vs Manchester United, Erik ten Hag tak perlu cemaskan kehilangan Casemiro.

INDOSPORT.COM – Jelang laga Liga Inggris (Premier League) antara Arsenal vs Manchester United, Erik ten Hag tak perlu cemaskan kehilangan Casemiro.

Pasalnya, Erik ten Hag masih punya ‘jimat’ dalam diri gelandang serang Manchester United bernama Bruno Fernandes.

Raksasa Liga Inggris, Manchester United, saat ini benar-benar digdaya di Premier League. Erik ten Hag pantas disanjung karena berhasil mengembalikan kengerian Setan Merah.

Seperti diketahui, Setan Merah pada musim lalu bermain inkonsisten, baik itu di bawah kepemimpinan Ole Gunnar Solskjaer maupun Ralf Rangnick.

Pasukan Man United saat itu memang terbilang terlalu bapuk untuk mengarungi musim panjang yang sibuk apalagi jika kerap mengandalkan Harry Maguire di posisi bek serta Scott McTominay dan Fred di lini tengah.

Baca Juga

Namun, kedatangan Erik ten Hag mengubah segalanya sebab tiga nama tersebut sudah mulai jarang masuk sebagai Starting XI Manchester United karena sang juru taktik berhasil menemukan penggantinya.

Ten Hag sendiri sudah mendatangkan Casemiro, Christian Eriksen, dan Lisandro Martinez yang mana pembelian tersebut terbukti jitu karena mereka memiliki peran yang besar di klub.

Baca Juga

Hadirnya Casemiro, Eriksen, dan Martinez lantas perlahan mulai menggusur Maguire, Fred, dan McTominay yang saat ini lebih sering diparkir di bangku cadangan.

Terlebih lagi, Casemiro merupakan pemain yang dirasa paling penting di balik rentetan hasil positif yang diperoleh Setan Merah saat ini. Namun, dirinya tak bisa bermain di laga Liga Inggris antara Arsenal vs Man United.

Akan tetapi, Erik ten Hag disebut tidak perlu terlalu cemas kehilangan Casemiro jelang laga Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester United karena sang pelatih masih punya ‘jimat’ lainnya, yaitu Bruno Fernandes.

Baca Juga

1. Bagaimana Bruno Jadi Jimat Man United?

Bruno Fernandes, pemain Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough

Mantan bek Manchester United, Wes Brown, percaya bahwa Casemiro telah menjadi jimat baru bagi Setan Merah karena kualitas yang dihadirkannya di skuad Erik ten Hag.

Sementara itu, Casemiro bakal absen di laga Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester United pada hari Sabtu (21/01/22) dini hari WIB sebagai akibat akumulasi kartu kuning.

Oleh sebab itu, Manchester United harus kehilangan sosok pria berusia 30 tahun tersebut yang mana kemampuan umpan dan mendikte gimya menarik perhatian banyak orang, termasuk Wes Brown.

“Casemiro membawa visi (bagi Manchester United). Visi yang komplet. Pemain sudah mulai menyadari ke mana umpan yang akan dia berikan,” kata Wes Brown.

Baca Juga

“Adakalanya juga Casemiro kehilangan keseimbangan, tetapi dia masih mencoba untuk merebut bola. Itu hal yang akan kita lewatkan (di laga kontra Arsenal nanti).”

Dengan ketiadaan eks bintang Real Madrid tersebut, Wes Brown menyebut bahwa Bruno Fernandes yang bakal menjadi jimat baru bagi Man United.

Baca Juga

“Bruno telah melakukan hal ini beberapa tahun yang lalu, tetapi masih belum diketahui siapa yang bakal dipasang tim. Lihatlah sentuhan pertama dan kontrolnya. Dia menjadi jimat bagi tim,” pungkas Wes Brown.

Laga ini pastinya penting bagi kedua tim, Arsenal perlu poin sempurna demi menghindari kejaran Manchester City di peringkat kedua.

Sementara itu, Manchester United butuh tiga poin penuh untuk terus berada dalam jalur perebutan gelar juara mengingat banyak orang yang sudah menganggap Setan Merah bisa melakukannya.

Baca Juga

Sumber: Manchester Evening News

Manchester UnitedArsenalLiga Primer InggrisCasemiroLiga InggrisBruno FernandesErik ten Hag

Berita Terkini