x

Resmi Jadi WNI, Shayne Pattynama Segera Lakukan Nazar

Rabu, 25 Januari 2023 17:43 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Shyane Pattynama telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan kini dia pun mengatakan akan segera membuat tato bendera Indonesia.

INDOSPORT.COM - Shyane Pattynama telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Kini dia pun mengatakan akan segera membuat tato bendera Indonesia.

Shayne Pattynama resmi menyadang status sebagai WNI sejak Selasa 24 Januari kemarin. Resmi menjadi warga negara Indonesia, ia pun ingin menunjukkan kecintaan terhadap Indonesia.

Dia akan membuat bendera Merah Putih di bagian lengannya. Tato itu nantinya juga akan sebagai pengingat untuk tetap bekerja keras begitu mendapatkan kesempatan membela Timnas Indonesia.

Baca Juga

"Saya akan membuat tato bendera Indonesia. Segera!" ucap Shayne Pattynama.

Tak hanya akan membuat tato bendera Merah Putih, Shayne pun berjanji akan memberikan penampilan terbaik bila mendapat kesempatan bermain membela Timnas Indonesia.

Baca Juga

Bukan tanpa alasan, sebab Shayne juga tidak mau mengecewakan mendiang sang ayah yang merupakan orang asli Indonesia.

"Saya berjanji akan memberikan yang terbaik. Ini adalah negara ayah saya dan saya berjanji akan berjuang," tegas Shayne Pattynama.

Baca Juga

1. Tak Takut dengan Tekanan

Shayne Pattynama resmi jadi warga negara Indonesia.

Shayne pun mengaku tak gentar dengan segala tekanan suporter Timnas Indonesia. Sebab memang suporter menjadi pihak yang paling kritis dalam mengomentari permainan pemain.

"Saya melihat suporter itu sebagai aset energi dan dukungan yang positif. Saya tidak sabar bermain untuk Timnas Indonesia," kata Shayne.

Baca Juga

"Jadi, saya akan mengubah kritikan sebagai energi positii dan motivasi bagi saya," kata Shayne.

Melihat dari kalender Timnas Indonesia, Shayne paling mungkin melakoni debut pada FIFA Matchday. Agenda tersebut akan digelar pada 20-28 Maret 2023.

Baca Juga

"Kalau ada FIFA Matchday tentu bisa. Akan tetapi, saya tidak bisa memastikan karena itu perlu pembicaraan dengan klub dulu," ujar Shayne.

"Jadi, saya belum bisa bicara itu sekarang. Akan tetapi, kalau ada laga di luar kalender FIFA saya akan coba yang terbaik untuk komunikasi dengan klub," ujar pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama.

Timnas IndonesiaBola InternasionalLiga IndonesiaBerita Timnas IndonesiaShayne Pattynama

Berita Terkini