x

Gelandang 'The New Luka Modric' Merapat ke Arsenal, Skuad Arteta Auto Mewah Musim Depan

Senin, 27 Februari 2023 15:47 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Isman Fadil
Mikel Arteta saat laga Liga Inggris antara Arsenal vs Liverpool

INDOSPORT.COM - Arsenal mendapat dorongan kuat untuk memboyong gelandang Lazio berjuluk 'The New Luka Modric'. Performanya bakal membuat skuat Mikel Arteta makin disegani.

Gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic digadang-gadang akan menjadi buruan Arsenal pada bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Sergej Milinkovic-Savic mendapat julukan "The New Luka Modric" berkat performa impresifnya bersama Lazio di Liga Italia (Serie A).

Selain itu, ia juga dianggap sebagai salah satu gelandang terbaik di dunia dan hal ini sudah masuk dalam list Mikel Arteta memperkuat komposisi Arsenal.

Dilansir dari Sportskeeda, peluang The Gunners untuk mendapatkan jasa sang gelandang sangat besar.

Baca Juga

Mengingat kontraknya bersama Lazio akan berakhir pada awal musim 2024 mendatang.

Selain itu  Le Aquile hanya mematok harga 35 juta pound, setara Rp 639 miliar untuk jasa Sergej Milinkovic-Savic.

Baca Juga

Pemain berkebangsaan Serbia tersebut bisa menjadi tambahan kualitas untuk skuat Mikel Arteta dalam menjajaki kompetisi musim depan.

Di sisi lain, The Gunners juga tengah mengincar mantan pemain Chelsea, Jorginho untuk target bursa transfer musim panas 2023.

Andai pihaknya berhasil mengamankan gelandang "The New Luka Modric" tersebut, bisa dibilang komposisi pemain Arsenal bakal semakin mengerikan.

Baca Juga

1. Kualitas Sergej Milinkovic-Savic

Sergej Milinkovic-Savic, pemain Lazio. Foto: REUTERS/Alberto Lingria

Sergej Milinkovic-Savic tercatat sudah membukukan 4 gol dan 8 assist dari 21 penampilan bersama Lazio.

Menilik performa sang gelandang dalam 365 terakhir, Sergej Milinkovic-Savic memiliki catatan memuaskan.

Ia tak hanya jago soal betahan di lapangan tengah, tapi juga mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan dalam membantu serangan tim.

Gelandang berjuluk The New Luka Modric itu  memiliki rata-rata 0.26 gol per 90, dilansir dari FBref.

Soal assist, ia mencatatkan 2.00  atau 97 persen di setiap waktu normal laga. Maksudnya, Sergej Milinkovic-Savic memiliki naluri mengoyak gawang lawan sangat tinggi.

Baca Juga

Lebih lanjut, sang pemain sangat proaktif dalam keterlibatan serangan rekan setim. Hal ini dibuktikan dengan rekor Shot-Creating Actions-nya 3.37 per 90 menit.

Pemain 28 tahun itu juga berhasil menyelesaikan 65.22 operan di setiap laga yang dilakoni. Tak hanya itu, kemampuannya dalam bertahan tak kalah mentereng.

Baca Juga

Dalam perebutan bola dan memenangkan duel, ia membukukan 4.62 atau 92 menang per 90 menit.

Statistik tersebut menjelaskan bahwa dia layak menjadi pemain yang harus diprioritaskan oleh Arsenal dalam bursa transfer musim panas mendatang.

Meski demikian, ia harus bersaing dengan Martin Odegaard, Thomas Partey, dan Granit Xhaka untuk menjadi prioritas Arteta di lini tengah, andai dirinya berhasil ke Emirates tahun depan.

Sumber: Sportskeeda.

Bursa TransferLuka ModricArsenalLazioMikel ArtetaSergej Milinkovic-SavicBerita Bursa Transfer

Berita Terkini