x

Hasil Liga Italia Juventus vs Lecce: Menang Tipis, Bianconeri Naik ke Posisi 2

Kamis, 4 Mei 2023 00:57 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Hasil pertandingan Liga Italia (Serie A) 2022/23 antara Juventus vs Lecce, Rabu (03/05/23), berakhir dengan kemenangan tuan rumah yakni Si Nyonya Tua.

INDOSPORT.COM – Hasil pertandingan Liga Italia (Serie A) 2022/23 antara Juventus vs Lecce, Rabu (03/05/23), berakhir dengan kemenangan tuan rumah yakni Si Nyonya Tua.

Juventus berhasil meraih kemenangan di pekan ke-33 Liga Italia 2022/23 kala menjamu Lecce di Allianz Stadium dengan skor tipis 2-1 lewat gol Leandro Paredes di menit ke-15 dan Dusan Vlahovic di menit ke-41, yang dibalas Assan Ceesay pada menit ke-37.

Kemenangan atas tamunya itu membuat tim yang juga berjuluk Bianconeri ini untuk sementara menggusur Lazio, yang baru akan bertanding beberapa jam pasca laga ini, di peringkat kedua klasemen dengan 63 poin. 

Tim besutan Massimiliano Allegri ini bisa saja mempertahankan posisi kedua klasemen andai Lazio imbang atau tumbang di tangan Sassuolo. Di laga selanjutnya, Juventus akan menghadapi Atalanta di pekan ke-34, Minggu (07/05/23).

Jalannya pertandingan

Saat babak pertama baru dimulai, Lecce langsung mencetak gol ke gawang Juventus. Namun gol tersebut dianulir karena pelanggaran Offside.

Baca Juga

Gol yang dianulir pun membuat permainan berjalan dengan tempo sedang sejak babak pertama, di mana Juventus yang mendominasi, mampu mencetak gol di menit ke-15.

Adalah Leandro Paredes yang berhasil mencetak gol lewat tendangan bebas kerasnya yang mengarah ke kanan gawang Lecce. Skor menjadi 1-0.

Baca Juga

Usai gol itu, Juventus mampu menggandakan keunggulan lewat Fabio Miretti di menit ke-26. Namun gol tersebut dianulir karena pelanggaran Offside.

Petaka pun menghampiri Juventus di menit ke-37, usai Lecce mendapat hadiah penalti. Assan Ceesay mampu menuntaskan tugasnya dan membuat kedudukan menjadi 1-1.

Tak sampai lima menit kemudian, Juventus kembali unggul atas Lecce lewat Dusan Vlahovic di menit ke-41 dengan sontekan kaki kirinya. Skor pun berubah menjadi 2-1 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Baca Juga

1. Babak Kedua

Dusan Vlahovic merayakan golnya di laga Juventus vs Lecce (03/05/23). (Foto: REUTERS/Massimo Pinca)

Di babak kedua, Juventus langsung tancap gas untuk menambah pundi-pundi gol dan hampir menambah keungguan lewat Fabio Miretti yang sepakannya menyamping di kiri gawang Lecce.

Setelahnya, Lecce pun tak tinggal diam dan mencari gol penyama kedudukan lewat Assan Ceesay dan kombinasi dengan Remi Oudin serta Lameck Banda.

Di menit ke-63, Juventus mendapat peluang emas lewat Danilo. Nahas tandukannya memanfaatkan sepak pojok hanya membentur tiang kanan gawang.

Baca Juga

Memasuki 15 menit terakhir waktu normal, serangan Juventus kian menjadi-jadi dan hampir mencetak gol ketiganya lewat Leandro Paredes yang sepakannya masih menyamping.

Jelang berakhirnya pertandingan, Lecce meningkatkan intensitas serangan yang membuat Juventus fokus mempertahankan keunggulan di sisa laga.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 tetap bertahan untuk keunggulan Juventus atas Lecce di pekan ke-33 Liga Italia 2022/23.

Baca Juga

Susunan Pemain

Juventus (3-5-2)

Szczesny; Bremer, Bonucci, Danilo; De Sciglio, Fagioli, Paredes, Miretti, Kostic; Di Maria, Vlahovic

Lecce (4-3-3)

Falcone; Baschirotto, Umtiti, Romagnoli, Pezella; Hjulman, Gonzalez, Maleh; Oudin, Ceesay, Banda

JuventusLecceDusan VlahovicLiga ItaliaHasil PertandinganBerita Liga ItaliaLeandro Paredes

Berita Terkini