x

Lionel Messi Batal Main Lawan Timnas Indonesia, Netizen Buat Rayuan Mematikan

Minggu, 11 Juni 2023 04:30 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Juni Adi
Pemain Argentina, Lionel Messi, batal main lawan Timnas Indonesia dalam pertandingan uji coba, netizen Indonesia lantas membuat rayuan mematikan. (Foto: REUTERS/Annegret Hilse)

INDOSPORT.COM - Pemain Argentina, Lionel Messi, batal main lawan Timnas Indonesia dalam pertandingan uji coba. Hal itu lantas membuat netizen membuat rayuan mematikan.

Sebelumnya, Lionel Messi dikabarkan bermain dalam pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Argentina, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/06/23) pukul 19.30 WIB.

Hal tersebut dikarenakan Lionel Messi turut serta dalam rombongan Argentina yang mendarat di China. Sehingga, dia diyakini akan ikut terbang ke Jakarta.

Kendati demikian, baru-baru ini Leo Messi dilaporkan batal bermain di laga Timnas Indonesia menghadapi Argentina, walaupun namanya berada dalam skuat yang dibawa untuk menjalani Tour Asia 2023.

Hanya saja, belum diketahui secara pasti alasan winger berpaspor Argentina tersebut tidak bermain di laga melawan Timnas Indonesia.

Baca Juga

"Messi sudah tiba di Beijing (China). Informasi eksklusif: Diperkirakan dia hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia," tulis Leo Paradizo di akun Twitter resminya.

"Diperkirakan dia tidak ikut serta dalam perjalanan Argentina ke Indonesia untuk pertandingan (uji coba) pada 19 Juni," tambah jurnalis top Argentina tersebut.

Baca Juga

Tentunya pernyataan itu lantas membuat sebagian masyarakat Indonesia merasa kecewa karena tidak bisa melihat Lionel Messi secara langsung.

Pasalnya, mereka telah rela mengeluarkan banyak uang untuk membeli tiket pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia melawan argentina.

Bahkan, terdapat beberapa netizen yang membuat rayuan mematikan agar Lionel Messi bermain dalam laga uji coba antara Timnas Indonesia vs Argentina.

Baca Juga

1. Netizen Buat Rayuan Mematikan untuk Messi

Lionel Messi mendapatkan jubah dari Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani dan Presiden FIFA Gianni Infantino saat penyerahan Piala Dunia. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay)

Netizen Indonesia lantas membuat rayuan yang mematikan usai mendengar kabar Lionel Messi batal ikut rombongan Argentina ke Jakarta.

Hal tersebut dinilai wajar mengingat Lionel Messi merupakan salah satu pemain terbaik di dunia, atau Greatest of All Time (GOAT).

Terbukti, dia memenangkan penghargaan individu, seperti 3 kali menjadi Pemain Terbaik FIFA, meraih 7 Ballon d'Or, dan dinobatkan sebagai pemain terbaik UEFA 3 kali.

Pemain kelahiran Rosario pada 24 Juni 1987 tersebut gelar juara Liga Champions 4 kali, 3 trofi Piala Dunia Antarklub, dan 3 UEFA Super Cup.

Ditambah lagi, Messi membantu tim nasional Argentina meraih gelar juara Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar.

Baca Juga

Maka tak ayal jika sebagian netizen Indonesia membuat rayuan mematikan agar Lionel Messi turut serta membela Argentina melawan Timnas Indonesia.

"BANG KE INDONESIA BANG," tulis akun media sosial Instagram milik @fau***

Baca Juga

"Budalo neng Indonesia cok, we dienteni wong akeh lo," kata @waf***

Bahkan, ada satu orang yang merasa kecewa karena merasa dirugikan telah membeli tiket hanya untuk menonton aksi Lionel Messi di atas lapangan.

"Woi Messi, kau gak mikir warga Indonesia bela belain beli tiket yang mahal bagi mereka karena mau lihat kau datang ke Indonesia dan bermain di Indonesia," ucap @buc***

Baca Juga
ArgentinaLionel MessiUji CobaTimnas IndonesiaBola InternasionalNetizen

Berita Terkini