x

Hasil Pramusim Arsenal vs Manchester United: 0-2, Setan Merah Perkasa

Minggu, 23 Juli 2023 06:03 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Pertandingan Semifinal Piala FA antara Brighton & Hove Albion vs Manchester United. Reuters/Andrew Couldridge

INDOSPORT.COM Hasil pramusim Liga Inggris Arsenal vs Manchester United pada Minggu (23/07/2023) pagi WIB, skuat Setan Merah tampil perkasa dan menang 0-2.

Bertanding di MetLife Stadium, tim Manchester United yang menjalani laga perdana mereka di tur pramusim Amerika Serikat kali ini, berhasil menggila saat berjumpa Arsenal.

Turun dengan formasi 4-2-3-1, pelatih Erik ten Hag kembali memainkan rekrutan terbaru mereka, Mason Mount sebagai striker di posisis gelandang tengah.

Sementara di kubu Arsenal, mereka juga langsung memainkan pembelian termahalnya di musim panas ini, Declan Rice yang berduet dengan Kai Havertz serta Martin Odegaard.

Meski memainkan Declan Rice, namun Arsenal tampak kesulitan membongkar pertahanan Manchester United dan malah lebih sering mendapat tekanan dari The Red Devils.

Baca Juga

Hasilnya, menit 30’ Manchester United sudah berhasil mencetak gol melalui aksi Bruno Fernandes usa memaksimalkan umpan gelandang muda, Kobbie Mainoo.

Tujuh menit berselang, Setan Merah sukses menggandakan keunggulan melalui Jadon Sancho. Skor berubah 0-2 dan bertahan hingga babak pertama berakhir.

Baca Juga

Selepas jeda, baik Arsenal dan Manchester United melakukan pergantian pemain di hampir seluruh lini.

Perubahan tersebut membuat Arsenal berhasil ciptakan beberapa peluang emas, akan tetapi buruknya penyelesaian akhir menjadikan The Gunners gagal mencetak gol hingga laga usai.

Kemenangan ini jadi yang ketiga beruntun buat Manchester United selama pramusim. Sebelumnya, Setan Merah juga berhasil menang saat menghadapi Leeds (2-0) serta Lyon (1-0).

Baca Juga

1. Jadwal Pramusim Arsenal dan Man United

Gabriel Jesus mencetak gol di laga Arsenal vs Chelsea (03/05/23). (Foto: REUTERS/Dylan Martinez)

Setelah menghadapi Arsenal, anak asuh Erik ten Hag tersebut bakal kembali melakoni pertandingan pramusim melawan Wrexham di Snapdragon Stadium pada 26 Juli 2023 mendatang.

Sedangkan Arsenal akan menghadapi Barcelona pada 27 Juli, kemudian tampil pada ajang Emirates Cup melawan AS Monaco pada 3 Agustus.

Baca Juga

Susunan Pemain
Arsenal (4-3-3)
Aaron Ramsdale; Takehiro Tomiyasu, Gabriel Magalhaes, William Saliba, Jurrien Timber; Kai Havertz, Declan Rice, Martin Odegaard; Gabriel Martinelli, Eddie Nketiah, Bukayo Saka.

Manchester United (4-2-3-1)
Tom Heaton; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Kobbie Mainoo, Mason Mount; Antony, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Jadon Sancho.

Baca Juga
Manchester UnitedArsenalLiga InggrisBola InternasionalHasil PertandinganPramusim

Berita Terkini